Hasil periksa fakta Amanda Rahma
Tidak benar informasi mengenai wasit yang memimpin pertandingan sepak bola antara Sulawesi Tengah Vs Aceh meninggal. Dilansir dari Kompas TV, rekannya mengatakan bahwa kondisi wasit tersebut membaik meskipun sempat dirawat di rumah sakit.
====
[KATEGORI] Konten menyesatkan
====
[SUMBER] Youtube
https://ghostarchive.org/varchive/I9TN8Wms90c
====
[NARASI]
Meninggal Dunia Wasit Yang Pimpin Sulawesi Tengah Vs Aceh
====
[PENJELASAN]
Beredar unggahan di Youtube mengatakan bahwa wasit yang memimpin pertandingan sepak bola antara Sulawesi Tengah Vs Aceh di PON 2024 telah meninggal dunia setelah dihajar oleh pemain. Video ini diunggah oleh akun Youtube bernama Militer Action.
Setelah dilakukan penelusuran ternyata informasi tersebut tidaklah benar. Dilansir dari http://bola.com, wasit yang memimpin pertandingan sepak bola antara Sulawesi Tengah melawan Aceh bernama Eko Agus Sugiharto. Saat memimpin pertandingan, wasit tersebut menuai kontroversi karena keputusannya yang dianggap tidak sesuai. Puncaknya ketika wasit tersebut memberikan tendangan penalti untuk Aceh kemudian pemain sepak bola asal Sulteng merasa kesal dan langsung memukul wasit.
Dikutip dari Kompas TV, Wasit Eko langsung dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan mendapatkan perawatan medis di rumah sakit usai insiden tersebut. Menurut keterangan rekan sesama wasit, Himawan Bastari, mengatakan kondisi Eko sudah membaik.
Dengan demikian tidaklah benar video yang menyatakan bahwa wasit yang memimpin pertandingan Sulawesi Tengah Vs Aceh meninggal.
====
[REFERENSI]
https://www.bola.com/indonesia/read/5702667/lengkap-kronologi-insiden-wasit-dipukul-saat-aceh-vs-sulteng-di-pon-2024