[SALAH] 5 Santri Tewas Terbakar Ulah Relawan Berani Mati Jokowi dan Bom Molotov

Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah

Faktanya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran yang diketahui terjadi di Pondok Pesantren Rubhat Nurul Fajri. Polisi juga telah memastikan bahwa bom molotov bukan penyebab dari kebakaran tersebut.

= = =

Kategori: Konten yang Menyesatkan

= = =

Sumber: Twitter

https://archive.ph/exYu9

https://archive.ph/IHRpY

= = =

Narasi:

“*Info terupdate 5 Santri tewas terbakar ulah Relawan Berani Mati Jokoei.* *Sangat BIADAB!!! SADIS!!! di bulan September teror Neo-Komunis, sebuah Pesantren “Nurul Fajri”. Artikel lengkap di Facebook IG……”

“Jadi ingat penyerangan ulama oleh orang Gila,saat rezim terpojok rezim teroris beraksi 5 Santri tewas terbakar, BIADAB! SEPTEMBER teror Neo-Komunis, Pesantren “Nurul Fajri”Habib Abdurrahman bin Ahmad Asseqaf di Caringin Sukabumi gerombolan orang tak dikenal melemparkan molotov”

= = =

Penjelasan:

Beredar informasi di Twitter dengan klaim bahwa Relawan Berani Mati Jokowi merupakan pihak di balik kebakaran pesantren yang telah menewaskan 5 orang santri, klaim ini diposting oleh @MahesaMuna196. Kemudian ostingan Twitter yang berbeda dari akun @alfatih212426 menyebut bahwa kebakaran yang terjadi di Pesantren Nurul Fajri, Caringin, Sukabumi tersebut diakibatkan dari gerombolan orang tak dikenal yang melemparkan bom molotov.

Setelah ditelusuri klaim tersebut menyesatkan. Kompas.com sebelumnya telah mengklarifikasi bahwa kejadian tersebut berada di Pesantren Rubath Nurul Fajri, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, bukan di Sukabumi.

Dilansir dari rri.co.id, penyelidikan yang dilakukan Polsek Caringin bersama tim Inafis Reskrim Polsek Bogor sudah memastikan bahwa tidak ada bom molotov di lokasi kebakaran tersebut terjadi.

Mengutip dari Detik.com, Kapolsek Caringin AKP, Hendra memastikan bahwa tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut. Sebetulnya, terkait tidak adanya korban dalam insiden tersebut juga telah dikonfirmasi oleh pengambil video yang diunggah oleh @MahesaMuna196. Sehingga klaim 5 santri tewas terbakar akibat kebakaran ulah dari Relawan Berani Mati Jokowi merupakan klaim yang tidak mendasar.

Dengan demikian, 5 santri tewas terbakar ulah Relawan Berani Mati Jokowi dan bom molotov adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

= = =

Referensi:

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/07/10/100100382/-klarifikasi-video-kebakaran-ponpes-berlokasi-di-bogor-bukan-sukabumi

https://www.rri.co.id/daerah/805448/ponpes-rubhat-nurul-fajri-caringin-bogor-terbakar

https://news.detik.com/berita/d-7424072/pesantren-di-caringin-kabupaten-bogor-terbakar-polisi-usut-penyebabnya

= = =