[SALAH] Detik” Istana Terkepung, Massa Marah Lakukan Aksi Brutal

Hasil periksa fakta Syifa Ainun.

Faktanya pada video tersebut tidak ditemukan pemberitaan mengenai situasi istana yang terkepung serta massa yang marah dan lakukan aksi brutal. Dalam video tersebut hanya berisi gabungan dari beberapa cuplikan video tidak saling berkaitan dan tidak mendukung klaim narasi.

===========
[KATEGORI]: Konten dimanipulasi

===========
[SUMBER]: YOUTUBE https://arsip.cekfakta.com/archive/1726150143.511224/index.html

===========
[NARASI]:
DETIK” ISTANA TERKEPUNG, MASSA MARAH LAKUKAN AKSI BRUTAL. BERITA TERBARU. MUNDUR SEKARANG JUGA. ISTANA TERKEPUNG, JOKOWI MENGHILANG.

===========
[PENJELASAN]:

Telah beredar unggahan video di YouTube pada tanggal 13 September 2024 yang memberi pertanyaan pada judul jika telah terjadi aksi brutal yang dilakukan oleh massa dan menyebabkan istana terkepung.

Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, pada menit ketujuh, narator hanya membacakan ulang sebuah narasi yang diunggah di web resmi CNBC Indonesia yang berjudul “6 Aksi Demo Terbesar Era Jokowi: Ciptaker, UU KPK hingga RUU Pilkada”. Berdasarkan artikel tersebut tertulis bahwa pada 21 Agustus 2024, Netizen di Indonesia ramai membagikan gambar garuda berlatar warna biru di media sosial dengan tulisan “”Peringatan Darurat” disertai dengan adanya aksi mahasiswa yang menggelar demo di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)sebagai bentuk protes terhadap keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mengabulkan sebagian gugatan perkara nomor 60/PUU-XXII/2024. Pada artikel tersebut tidak tertulis bahwa telah terjadi aksi yang mengepung istana.

Dengan demikian, klaim narasi yang membahas mengenai adanya aksi brutal yang dilakukan oleh massa dan menyebabkan istana terkepung adalah keliru dan termasuk dalam konten yang dimanipulasi.

===========
[REFERENSI] :
https://www.cnbcindonesia.com/research/20240822113215-128-565457/6-aksi-demo-terbesar-era-jokowi-ciptaker-uu-kpk-hingga-ruu-pilkada