[SALAH] Vaksin Covid-19 Sinovac Sebabkan Mpox

Hasil periksa fakta Raymondha Elsha

Klaim yang menyebut bahwa Vaksin Covid-19 merek Sinovac sebagai penyebab Mpox atau yang  disebut cacar monyet adalah tidak benar. Mpox disebabkan oleh virus yang terdapat pada hewan liar.

===========

[KATEGORI]: Konten Menyesatkan

===========

[SUMBER]: Facebook https://ghostarchive.org/archive/WfNAZ (arsip)

===========

[NARASI]: “Yang terkena jenis vaks ini,akan mengalami monkey pox
Nauzubillah tsumma Nauzubillahmindalik
Segera detox vaks
Kandungan dari jenis ini ada verocell yg menjadi kan penyebab monkeypox”

===========

[PENJELASAN]:
Artikel disadur dari Kompas.
Beredar unggahan di media sosial Facebook mengklaim bahwa vaksin Covid-19 merek Sinovac diklaim sebagai penyebab Mpox atau yang sebelumnya disebut cacar monyet. Dalam unggahan tersebut dijelaskan bahwa vaksin Covid-19 merek Sinovac memiliki kandungan dari jenis Verocell yang disinyalir menjadi penyebab penyakit Mpox.

Faktanya, klaim yang menyebut bahwa Vaksin Covid-19 merek Sinovac sebagai penyebab Mpox atau yang  disebut cacar monyet adalah tidak benar. Dilansir dari kompas.com, Mpox disebabkan oleh virus yang terdapat pada hewan liar dan dapat ditularkan melalui kontak langsung. Mpox dapat dibawa oleh beberapa spesies monyet atau hewan pengerat, seperti tupai pohon. Namun, Mpox juga dapat menyebar melalui kontak dekat antarmanusia. Lebih lanjut, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah menyatakan vaksin Covid-19 merek Sinovac aman. Saat pandemi Covid-19, BPOM memberikan izin penggunaan darurat untuk vaksin Sinovac. Hasil uji klinis menunjukkan, vaksin Covid-19 merek Sinovac memenuhi persyaratan keamanan, khasiat, dan mutunya.

===========

 [REFERENSI] :

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/08/22/122100282/-hoaks-vaksin-covid-19-sinovac-sebabkan-mpox?page=all#page2