Hasil periksa fakta Siti Lailatul Fitriyah
Faktanya Iptu Rudiana sendiri telah membantah kabar dirinya dicopot Kapolri dari jabatannya sebagai Kapolsek Kapetekan.
=======
[KATEGORI]: Konten yang dimanipulasi
=======
[SUMBER]: https://arsip.cekfakta.com/archive/1724247714.368093/index.html
=======
[NARASI]:
‘JABATAN RUDIANA RESMI SAYA COPOT’ Kapolri Tegas Pecat Rudiana Terbukti Merekayasa Kasus Vina
=======
[PENJELASAN]:
Sebuah channel Youtube bernama Aktual Info pada tanggal 29 Juli 2024 mengunggah video dengan klaim bahwa Kapolri telah resmi mencopot jabatan Iptu Rudiana karena terbukti merekayasa kasus Vina Cirebon.
Setelah dilakukan penelusuran, dilansir dari tvonenews.com, kabar Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo diam-diam telah mencopot Iptu Rudiana dari Jabatan Kapolsek Kapetakan merupakan hoax. Lebih lanjut melalui media sosial Instagram Humas Polda Jabar juga telah mengklarifikasi bahwa berita tersebut tidak benar.
Setelah diisukan dicopot dari jabatannya, Iptu Rudiana muncul menghadiri kegiatan upacara pada 17 Agustus 2024 lalu. Momen tersebut sekaligus membantah kabar dirinya dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek. Sehingga dapat disimpulkan bahwa unggahan di atas adalah konten yan dimanipulasi.
=======
[REFERENSI]:
https://www.tvonenews.com/berita/nasional/236504-kapolri-disebut-diam-diam-periksa-iptu-rudiana-hingga-copot-jabatannya-humas-polda-jabar-buka-suara
https://www.instagram.com/p/C-pzlCOPBhG/?igsh=YXBhd3Q0ZDRscnFs