[PENIPUAN] Nagita Slavina Promo Motor Seharga 600 Ribu Rupiah Spesial HUT Indonesia

Hasil periksa fakta Panji

Akun yang menjual motor seharga 600 ribu rupiah dalam rangka Hari Kemerdekaan yang mengatasnamakan Nagita Slavina ini adalah akun palsu yang berpotensi untuk melakukan penipuan online.

===========

[KATEGORI]: Konten tiruan

===========

[SUMBER]: Facebookhttps://ghostarchive.org/archive/ILUHt arsip)

===========

[NARASI]: promo HUT RI ke-79 cuma 600Rb/unit wa 0812-8715-9969

===========

[PENJELASAN]: 

Sebuah akun facebook bernama Nagita Slavina telah mengunggah video yang mengklaim jika dirinya mempromosikan sebuah produk motor matic dengan harga 600 ribu rupiah saja untuk memperingati HUT Indonesia, unggahan tersebut juga mencantumkan nomor Whatsapp apabila tertarik membelinya.

Jika dicek di Facebook maka akun ini bukan merupakan akun resmi Nagita, akun resmi Nagita Slavina adalah facebook.com/nagita.slavina.100 dan akun ini sudah mendapatkan verifikasi resmi dari Facebook.

Dalam akun Nagita yang asli, ia tidak mengunggah video yang menjual motor matic dengan harga murah tersebut. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa akun tersebut adalah akun tiruan dan harus diwaspadai sebagai modus untuk melakukan penipuan.

===========    

Referensi:    

https://www.facebook.com/nagita.slavina.100