Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiasyah
Faktanya audio dalam video tersebut teridentifikasi sebesar 99,9% memiliki probabilitas adalah buatan AI.
= = =
Kategori: Konten yang Dimanipulasi
= = =
Sumber: Facebook
Arsip video: https://bit.ly/4fdhqEj
= = =
Narasi:
“Bahkan pada usia 90 tahun, penglihatan Anda akan 100%!”
“Dokter membuatmu buta, nama saya agnes monica dan saya telah menderita sakit dan kelelaan pada mata saya selama lebih dari 10 tahun, pada usia 35 tahun saya didiagnosis menderita miopia dan kehilangan penglihatan, dan penglihatan saya semakin memburuk … pengobatan alami yang dapat menyelamatkan jutaan orang dokter menjelaskan kepada saya bahwa semua gejala saya adalah akibat dari molekul racun di mata inilah penyebab utama penurunan penglihatan pada semua orang tapi sekarang ada solusinya yang dalam 100 kasus menghancurkan molekul ini dan memulihkan penglihatan 100 persen serta menghilangkan katarak dan glow koma hanya dalam 72 jam, setelah meminum kapsulnya saya merasa bisa melihat lebih baik.”
= = =
Penjelasan:
Artikel disadur dari Kompas.
Beredar video dalam postingan dari akun Facebook “Doctor Brain” pada 16 Juli 2024 yang menunjukkan Agnes Monica menyebut bahwa dirinya menderita sakit mata hingga penglihatannya terganggu dan sembuh ketika meminum obat khusus.
Namun setelah diperiksa dengan pendeteksi AI melalui Hive Moderation oleh Tim Cek Fakta Kompas.com, ditemukan bahwa audio dalam video tersebut sebesar 99,9% memiliki probabilitas adalah buatan AI.
Sedangkan video yang menampilkan Agnes Monica identik dengan video wawancaranya yang terpublikasi melalui channel YouTube KCAL News pada Juli 2023, dalam video tersebut menunjukkan Agnes Monica membahas tentang single terbarunya berjudul “Get Loose”.
Dengan demikian, video Agnes Monica memberikan testimoni dan mempromosikan obat sakit mata adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Dimanipulasi.
= = =
Referensi:
= = =