[SALAH] Ditemukan Pedang Kuno Sepanjang 7 Meter di Sungai Matterhorn

Hasil periksa fakta Dyah Febriyani

Foto pedang raksasa yang pengunggah klaim berada di Sungai Matterhorn tersebut adalah hasil artificial intelligence (AI).

[KATEGORI]
Konten Palsu

[SUMBER]
TikTok
https://archive.cob.web.id/archive/1721638181.939878/index.html

[NARASI]
“Ditemukan Pedang Kuno Sepanjang 7 Meter di Sungai Matterhorn”

[PENJELASAN]
Akun TikTok @radja.fz, mengunggah video yang mengklaim telah ditemukan pedang raksasa di sungai Matterhorn perbatasan Swiss dan Italia. Pedang metalik tersebut terlihat berukuran sangat besar. Beberapa manusia mengelilingi pedang yang telah berlumuran tanah. Menurut cerita pada unggahan tersebut, pedang ini ditemukan melalui perjalanan panjang di pegunungan Matterhorn.

Setelah dilakukan penelusuran Google Image Search, ditemukan kemiripan foto dengan unggahan TikTok @aienigmatica pada 15 Mei 2024. Didapatkan fakta jika akun tersebut merupakan pengunggah asli foto pedang raksasa itu. Pada unggahan videonya, ia memberikan label “dihasilkan AI” yang menunjukkan jika penemuan pedang kuno di sungai Matterhorn adalah hasil manipulasi artificial intelligence (AI).

Pada Mei 2024, TikTok secara resmi akan memberikan label pada konten yang dibuat ai. Dilansir dari laman resmi TikTok.com, kebijakan ini dilakukan untuk membantu mencegah penyebaran informasi menyesatkan di TikTok. Kebijakan ini diharapkan dapat menjelaskan kepada penonton terkait konten yang tidak diubah dan konten yang diubah atau dimodifikasi oleh teknologi AI.

[REFERENSI]
https://www.tiktok.com/@aienigmatica/video/7368902475446816008

https://support.tiktok.com/id/using-tiktok/creating-videos/ai-generated-content

https://m.antaranews.com/berita/4097001/tiktok-mulai-memberikan-label-pada-konten-yang-dibuat-oleh-ai