[SALAH] Video Pondok Pesantren Nurul Fazri di Caringin, Sukabumi Terbakar

Hasil periksa fakta Evarizma Zahra.

Konten yang menyesatkan. Camat Caringin, Kabupaten Sukabumi, telah memberikan klarifikasi bahwa tidak ada pondok pesantren yang terbakar di Kecamatan Caringin, Sukabumi.

=====

KATEGORI: KONTEN YANG MENYESATKAN

=====

Sumber: Twitter
https://archive.ph/Fdk7H

=====

Narasi:
“Pondok pesantren Nurul Fazri di Caringin Sukabumi Jawa Barat pimpinan Habib Abdurrahman bin Ahmad Assegaf di bakar sekelompok orang tdk dikenal Kamis 04.06.24”.

=====

Penjelasan:
Akun Twitter @_NeverAlonely mengunggah video yang menunjukkan sebuah bangunan terbakar, serta dilengkapi keterangan bahwa bangunan itu adalah Pondok Pesantren di Caringin, Sukabumi, yang dibakar oleh segerombol orang tak dikenal. Pengguna Twitter tersebut kemudian menambahkan bahwa pondok pesantren tersebut adalah milik Habib Adurrahman bin Ahmad Assegaf yang dibakar pada 4 Juni 2024. Cuitan dan video yang diunggah pada 4 Juli tersebut telah disukai 629 orang, dikutip dan dibagikan ulang lebih dari 500 orang, serta telah dilihat hampir 70,000 kali.

Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut menyesatkan. Melansir dari artikel berita Sukabumi Update, Camat Caringin yang bernama Yayan Mulia Suryana, telah memberikan klarifikasi bahwa tidak ada pondok pesantren dengan nama tersebut yang terbakar di Caringin, Sukabumi. Selain itu, Kapolsek Caringin juga menambahkan bahwa di wilayah tersebut tidak ada kejadian pondok pesantren yang terbakar.

Terlebih lagi, Tempo pernah membahas informasi serupa pada artikelnya yang berjudul “Keliru, Video dengan Klaim Pondok Pesantren Nurul Fazri Caringin Sukabumi Terbakar” dan informasi tersebut dinyatakan tidak akurat.

Dengan demikian, informasi yang disebarkan oleh @_NeverAlonely merupakan konten yang menyesatkan.

=====

Referensi:
https://www.sukabumiupdate.com/cek-fakta/143679/bukan-di-sukabumi-hati-hati-soal-kabar-pesantren-di-caringin-kebakaran


https://cekfakta.tempo.co/fakta/2987/keliru-video-dengan-klaim-pondok-pesantren-nurul-fazri-caringin-sukabumi-terbakar