Hasil periksa fakta Vendra Panji
Tidak benar bahwa akun @soimah.pancawati01 adalah akun resmi milik Soimah , akun resmi Soimah adalah @showimah dan di akun Instagramnya ia juga pernah mengunggah memberikan uang 35 juta dalam rangka menjelang Idul Adha, akun yang mengatasnamakan Soimah tersebut dapat diindikasi sebagai akun penipuan.
===========
[KATEGORI]: Konten tiruan
===========
[SUMBER]: Instagram https://arsip.cekfakta.com/archive/1721544223.957157/index.html (arsip)
===========
[NARASI]: ๐ฒ ๐ฝ๐๐๐ ๐ฎ๐๐ฃ๐ ๐๐ฃ๐๐๐ฃ ๐๐ ๐๐๐ฃ๐ฉ๐ช ๐จ๐๐ก๐๐๐ ๐๐ฃ ๐ข๐๐ฃ๐๐๐ช๐๐ช๐ฃ๐๐ ๐๐๐๐ฉ๐จ๐ผ๐ฅ๐ฅ
wa[dot]me/6281399988960
===========
[PENJELASAN]:
Ditemukan sebuah akun Instagram yang mengatasnamakan salah satu artis Indonesia, Soimah, dengan nama akun @soimah.pancawati01. Akun ini mengunggah sebuah postingan tentang giveaway uang jutaan rupiah, pada deskripsi akun juga ia mencantumkan sebuah nomor WhatsApp.
Sebelum-sebelumnya turnbackhoax.id juga pernah menemukan beberapa unggahan serupa mengenai adanya akun sosial media yang mengatasnamakan Soimah mengadakan giveaway.
Namun, jika kita cek di Instagram maka akun Instagram resmi Soimah adalah @showimah yang sudah mendapatkan verifikasi centang biru. Soimah sendiri pernah mengunggah sebuah klarifikasi jika dirinya tidak pernah melakukan giveaway dalam bentuk apapun di sosial media.
Melalui pernyataan dari Soimah maka dapat disimpulkan jika semua akun yang mengatasnamakan dirinya tersebut merupakan akun palsu yang dapat dipastikan sebagai modus penipuan online.
===========
[REFERENSI] :