Hasil periksa fakta Vendra Panji
Faktanya dalam isi video tersebut, konteks yang dimaksud adalah Gibran mengundurkan diri sebagai Walikota Solo dan thumbnail yang memperlihatkan Gibran berjalan di hadapan anggota DPRD Kota Solo tersebut adalah hasil manipulasi.
===========
[KATEGORI]: Konten dimanipulasi
===========
[SUMBER]: YOUTUBE https://arsip.cekfakta.com/archive/1721283561.656241/index.html (arsip)
===========
[NARASI]:
GIBRAN MUNDUR DENGAN ALASAN MENGEJUTKAN INI ?
===========
[PENJELASAN]:
Beredar sebuah video di Youtube yang membagikan klaim di judul mengenai Gibran yang tiba-tiba “mundur” dengan suatu alasan. Thumbnail video juga memperlihatkan Gibran sedang berjalan di hadapan beberapa orang pejabat yang berpenampilan formal.
Dengan kondisi politik yang sedang hangat sekarang, maka banyak yang akan mengira jika konteks “mundur” yang dimaksud pada judul adalah Gibran mundur sebagai Wakil Presiden. Faktanya isi video tersebut membahas mengenai pengunduran diri Gibran sebagai Walikota Solo yang ia lakukan lebih cepat sebelum masa jabatannya berakhir.
Sementara itu thumbnail yang digunakan di unggahan Youtube ini juga merupakan editan. Melalui media pencarian gambar Google Lens, ditemukan fakta jika foto tersebut serupa dengan foto di salah satu artikel milik Merdeka.com, yang mana foto tersebut menampilkan momen ketika pelantikan para anggota DPRD kota Solo tahun 2019 lalu, selain itu Gibran tidak terlibat sama sekali dalam momen pelantikan tersebut.
Melalui hal tersebut maka dapat disimpulkan jika unggahan yang beredar tersebut membagikan klaim yang dapat mengelabui dan menampilkan gambar thumbnail yang telah dimanipulasi.
===========
[REFERENSI] :
https://www.merdeka.com/politik/pdip-borong-30-kursi-dari-45-kursi-di-dprd-solo.html
https://www.detik.com/jateng/berita/d-7441670/gibran-rakabuming-mundur-dari-wali-kota-solo