[SALAH] “Tangkuban Parahu baru saja erupsi”

MENYESATKAN, daur ulang PELINTIRAN yang sudah diklarifikasi pada tahun lalu (2023). FAKTA: BUKAN peristiwa yang terjadi baru-baru ini, video yang dibagikan sudah beredar sebelumnya pada tahun 2019 lalu, berkaitan dengan letusan Gunung Tangkuban Perahu pada 26 Juli 2019 lalu.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

KATEGORI: Konten yang Menyesatkan.

SUMBER: X/Twitte, https://archive.md/wXfhL (arsip cadangan).

NARASI: “Tangkuban Parahu baru saja erupsi….. Benarkah???”

PENJELASAN

Berdasarkan 7 Jenis Mis- dan Disinformasi oleh First Draft News, termasuk “Konten yang Menyesatkan: Penggunaan informasi yang sesat untuk membingkai sebuah isu atau individu” [1]

SUMBER membagikan PELINTIRAN daur ulang yang sudah pernah diklarifikasi sebelumnya pada tahun lalu (2023) yang menyebabkan kesimpulan yang MENYESATKAN. FAKTA: BUKAN peristiwa yang terjadi baru-baru ini, video yang dibagikan sudah beredar sebelumnya pada tahun 2019 lalu, berkaitan dengan letusan Gunung Tangkuban Perahu pada 26 Juli 2019 lalu.

Verifikasi Video

Salah satu sumber video yang identik, Dilla official di YouTube pada 29 Jul 2019: “Video amatir letusan gunung tangkuban perahu dari bibir kawah” [2]

Referensi Lainnya yang Berkaitan

detikNews pada 31 Des 2019: “Bandung Barat – Dua peristiwa besar terjadi sepanjang 2019 di Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan Kota Cimahi. Satu di antaranya ialah erupsi Gunung Tangkuban Perahu yang berada di Lembang, KBB, Jawa Barat, pada 26 Juli 2019. …” [3]

Hasil pencarian Google Videos, kata kunci: “tangkuban perahu 26 juli 2019”. [4]

Artikel periksa fakta yang sebelumnya, turnbackhoax.id pada 11 Des 2023: “Faktanya video tersebut adalah video amatir yang sudah lama beredar sejak Juli 2019. Diketahui gunung Tangkuban Perahu mengalami erupsi pada 26 Juli 2019.” [5]

REFERENSI

[1] https://firstdraftnews-org.translate.goog/long-form-article/understanding-information-disorder/?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=en-US&_x_tr_pto=nui / https://archive.ph/iCp3w (arsip cadangan).

[2] https://www.youtube.com/watch?v=gi6UEMFMu-I&t=4s / https://web.archive.org/web/20240615063508/https://pdfhost.io/v/2.w1QGKnZ_Video_amtir_letusan_gunung_tangkuban_perahu_YouTube (arsip cadangan).

[3] https://news.detik.com/berita-jawa-barat/d-4841104/kaleidoskop-2019-erupsi-gunung-tangkuban-perahu-dan-ledakan-pipa-pertamina?single=1 / https://archive.ph/lwM2v (arsip cadangan).

[4] https://www.google.com/search?q=tangkuban+perahu+26+juli+2019&tbm=vid / https://www.google.com/search?q=tangkuban+perahu+26+juli+2019&tbm=vid (arsip cadangan).

[5] https://turnbackhoax.id/2023/12/11/salah-video-tangkuban-perahu-erupsi-kembali-7-desember-2023/ / https://archive.ph/TJUzR (arsip cadangan).

[6] https://turnbackhoax.id/2024/06/13/salah-video-selasa-11-juni-2024-tangkuban-perahu-erupsi/ / https://archive.ph/QfFxe (arsip cadangan).