[SALAH] Puluhan Nelayan Tergulung Gelombang Hebat di Sukabumi pada 29 Mei 2024

Hasil periksa fakta Raymondha Elsha

Faktanya isi video tersebut jelas berbeda dengan apa yang diklaim pada judul video mengenai puluhan nelayan tergulung gelombang hebat di Sukabumi.

===========

[KATEGORI]: Konten dimanipulasi

===========

[SUMBER]: YOUTUBE https://ghostarchive.org/varchive/x9D6Mnzgfk8 (arsip)

===========

[NARASI]: “BENCANA HARI INI~SUKABUMI TELAN KORBAN JIWA..PULUHAN NELAYAN TERGULUNG GELOMBANG HEBAT 29-05-2024”

===========

[PENJELASAN]: 

Muncul sebuah unggahan di Youtube pada 29 Mei 2024 mengenai klaim yang mengatakan jika puluhan nelayan tergulung gelombang hebat di Sukabumi.

Namun, setelah disimak dan dilakukan pencarian di Google ternyata narator hanya membacakan ulang sebuah artikel berjudul “3 Perahu Nelayan Karam Dihantam Gelombang Tinggi di Pesisir Ujunggenteng Sukabumi” yang diterbitkan oleh Kabar Sukabumi Update.

Mengutip dari Sukabumi Update, gelombang tinggi merusak sejumlah perahu nelayan yang terparkir di pesisir Pantai Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Selasa (28/5/2024) pagi. Sejumlah perahu itu mengalami kerusakan usai berbenturan dengan sesama perahu. Bukan itu saja, tingginya gelombang membuat tiga perahu yang mengalami terbalik dan karam. Sejauh ini belum ada laporan korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Dari temuan tersebut dapat disimpulkan bahwa isi video tersebut jelas berbeda dengan apa yang diklaim pada judul video mengenai adanya puluhan nelayan tergulung gelombang hebat di Sukabumi.

===========

[REFERENSI] :

https://www.sukabumiupdate.com/sukabumi/141395/3-perahu-nelayan-karam-dihantam-gelombang-tinggi-di-pesisir-ujunggenteng-sukabumi