Hasil periksa fakta Raymondha
Klaim KFC membagikan voucher tiga ember ayam goreng gratis untuk perayaan ulang tahun ke-46 adalah tidak benar.
===========
[KATEGORI]: Konten Tiruan
===========
[SUMBER]: Facebook https://ghostarchive.org/archive/FUelI (arsip)
===========
[NARASI]: “Minggu ini untuk merayakan 46 tahun KFC kami ingin mentraktir semua orang dengan tiga ember ayam GRATIS. Kami akan mengirimkan voucher kepada setiap orang yang telah berbagi & berkomentar selambat-lambatnya tanggal 30 Mei untuk mendapatkan tiga ember ayam GRATIS. Setiap voucher dapat digunakan di KFC mana pun”
===========
[PENJELASAN]:
Artikel disadur dari Kompas.
Ditemukan sebuah unggahan di Facebook berisi konten mengenai restoran cepat saji KFC diklaim membagikan voucher tiga ember ayam goreng gratis untuk merayakan ulang tahun ke-46.
Namun setelah dilakukan penelusuran melalui situs dan akun media sosial KFC Indonesia, tidak ditemukan informasi mengenai pembagian voucher tersebut. Narasi soal pembagian voucher dalam rangka ulang tahun ke-46 KFC mirip dengan hoaks yang beredar pada 2022 tentang link hadiah ulang tahun ke-71 restoran tersebut.
Informasi itu juga dibantah oleh PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST) selaku pemegang merek KFC Indonesia dalam artikel yang dipublikasikan Kompas.com, 2 September 2022. Adapun KFC berusia 71 tahun pada 2024. Gerai pertama waralaba restoran cepat saji yang didirikan Harland Sanders itu dibuka di Salt Lake City, Utah, Amerika Serikat, pada 1952. Sementara, gerai KFC pertama di Indonesia dibuka oleh PT Fast Food Indonesia Tbk pada Oktober 1979 di Jalan Melawai, Jakarta.
Berdasarkan dari temuan tersebut maka dapat disimpulkan jika klaim KFC membagikan voucher tiga ember ayam goreng gratis untuk perayaan ulang tahun ke-46 adalah tidak benar.
===========
[REFERENSI] :