[PENIPUAN] “Mir’a Hayati berbagi THR 35 juta Rupiah melalui akun Facebook Mira Hayati”

Akun palsu. Akun Facebook Mir’a Hayati adalah Mir’a Hayati (facebook.com/mira.hayati17) yang terlampir di bio akun Instagram resmi Mir’a Hayati (instagram.com/mirahayati29).

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
===========================================
Kategori: Konten Tiruan
===========================================

Akun Facebook Mira Hayati (fb.com/61556917513859) pada 24 Mei 2024 mengunggah sebuah video dengan narasi sebagai berikut:

“untuk 100 orang tercepat yang mengucapkan {halo} aku transfer 5 juta secara acak , ini nyata.”

Sumber: https://bit.ly/3Vgkw2l (Arsip)
===========================================

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, adanya akun Facebook “Mira Hayati” yang mengatasnamakan pengusahan di bidang kecantikan asal Makassar, Mir’a Hayati merupakan konten tiruan.

Faktanya, akun tersebut merupakan akun palsu. Akun Facebook Mir’a Hayati adalah Mir’a Hayati (facebook.com/mira.hayati17) yang terlampir di bio akun Instagram resmi Mir’a Hayati (instagram.com/mirahayati29).

Modus penipuan mengatasnamakan influencer seperti Mir’a hayati ini merupakan modus penipuan yang sering terjadi. Sebelumnya, klaim yang identik pernah diperiksa faktanya melalui artikel berjudul [SALAH] “Mir’a Hayati berbagi THR 35 juta Rupiah melalui akun Facebook Mira hayati” yang terbit di situs turnbackhoax.id pada 10 April 2024.

REFERENSI
https://turnbackhoax.id/2024/04/10/salah-mira-hayati-berbagi-thr-35-juta-rupiah-melalui-akun-facebook-mira-hayati/
https://turnbackhoax.id/?s=mira+hayati

About Adi Syafitrah 1628 Articles
Pemeriksa Fakta Mafindo