[SALAH] Gelombang Tinggi 27 Meter Telan Puluhan Warga di Belitung pada 16 Mei 2024

Hasil periksa fakta Raymondha Elsha

Faktanya isi video tersebut jelas berbeda dengan apa yang diklaim pada judul video mengenai adanya gelombang tinggi 27 meter telan puluhan warga di Bangka Belitung.  

===========

[KATEGORI]: Konten dimanipulasi

===========

[SUMBER]: YOUTUBE https://ghostarchive.org/varchive/BQ-Ti0ZCoWk (arsip)

===========

[NARASI]: “SEMAKIN GANAS..TELAN PULUHAN WARGA,BANGKA BLITUNG KEMBALI MELUAP GELOMBANG TINGGI 17 METER HARI INI”

===========

[PENJELASAN]: 

Muncul sebuah unggahan di Youtube pada 16 Mei 2024 mengenai klaim yang mengatakan jika telah terjadi gelombang tinggi 27 meter telan puluhan warga di Bangka Belitung.

Namun, setelah disimak dan dilakukan pencarian di Google ternyata isi video tersebut hanya berisi tentang peringatan BMKG mengenai potensi peningkatan kecepatan angin dan gelombang tinggi di perairan Bangka Belitung. Narator hanya membacakan ulang sebuah artikel berjudul “BMKG Imbau Nelayan Hati-hati, Kecepatan Angin Meningkat dan Gelombang Tinggi di Perairan Bateng” yang diterbitkan oleh Tribunnews.

Mengutip dari Tribunnews, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan mengenai terjadinya peningkatan kecepatan angin dan ketinggian gelombang laut saat ini di Bangka Belitung termasuk di Bangka Tengah. Oleh karena itu nelayan dihimbau untuk berhati-hati saat melaut. 

Dari temuan tersebut dapat disimpulkan bahwa isi video tersebut jelas berbeda dengan apa yang diklaim pada judul video mengenai adanya gelombang tinggi 27 meter telan puluhan warga di Bangka Belitung. 

===========

[REFERENSI] :

https://bangka.tribunnews.com/2024/03/15/bmkg-imbau-nelayan-hati-hati-kecepatan-angin-meningkat-dan-gelombang-tinggi-di-perarian-bateng