[SALAH] PELATIH KOREA SELATAN MENGAMUK SETELAH KALAH DARI TIMNAS INDONESIA

Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo.
Faktanya pria dalam video tersebut adalah pelatih klub Korsel Ulsan Hyundai, Hong Myung-bo. Video tersebut diambil ketika Ulsan Hyundai tumbang dari klub Malaysia, JDT di ajang Liga Champions Asia pada 30 April 2022.

=======

[KATEGORI]: Konten yang menyesatkan

=======

[SUMBER]: https://bit.ly/3wd1mAA (Facebook)

=======

[NARASI]:
Kejadian di ruang ganti Korsel… intip yukk
Bocor ke publik
Menejer korsel mengamuk
Kalah dengan timnas. Pelatih Korsel mengamuk…pandang enteng.kalah to…

=======

[PENJELASAN]:
Disadur dari kompas.
Sebuah akun facebook bernama Wiryawan Ritulibu membagikan video yang diklaim menampilkan pelatih Korea Selatan (Korsel), Hwang Sun-hong mengamuk setelah timnya kalah dari timnas Indonesia di perempat final Piala Asial U23 2024.

Setelah dilakukan penelusuran, ditemukan video identik dari channel youtube SYAFIQ CR dengan judul “Jurulatih Ulsan Hyundai Mengamuk dalam bilik persalinan selepas tewas kepada JDT 2 kali !” yang tayang pada 1 Mei 2022.

Selain itu video serupa juga ditemukan di akun facebook JDTFC.

Dalam video tersebut terdapat keterangan pria yang mengamuk tersebut adalah pelatih klub asal Korsel, Ulsan Hyundai, Hong Myung-bo yang mengamuk di ruang ganti saat pertandingan melawan klub Malaysia Johor Darul Ta’zim (JDT) di ajang Liga Champions Asia.

Berdasarkan penjelasan di atas, narasi dengan klaim pelatih Korsel mengamuk setelah kalah dari Timnas Indonesia adalah keliru dan termasuk ke dalam konten yang menyesatkan.

=======

[REFERENSI]:
https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/04/29/163700682/-hoaks-video-pelatih-korsel-mengamuk-usai-kalah-dari-indonesia-di-piala

https://www.facebook.com/watch/?v=665297064543665