[SALAH] Ribuan Budayawan Yogyakarta Serukan Dukungan Ganjar-Mahfud

Hasil periksa fakta Vendra Panji

Isi yang disajikan dalam video tidak menjelaskan informasi yang sesuai pada judul. Isi video justru hanya membahas mengenai ribuan orang mengikuti Senam Sehat Bersama dan Workshop dari Sahabat Ganjar.

===========

[KATEGORI]: Konten menyesatkan

===========

[SUMBER]: Youtube https://archive.cob.web.id/archive/1706462067.650326/index.html (arsip)

===========

[NARASI]: “CAPRES SEBELAH PANIK TOTAL‼️RIBUAN BUDAYAWAN YOGYAKARTA DEKLARASI DUKUNG GANJAR CAPRES 2024”

===========

[PENJELASAN]: 

Sebuah video Youtube yang diunggah 20 Januari 2024 lalu membagikan video yang berisikan klaim tentang ribuan budayawan asal Yogyakarta yang mendeklarasikan dukungan mereka untuk Ganjar.

Namun setelah disimak isi video hanya berisi penjelasan dari narator yang membacakan ulang sebuah artikel dari Republika yang berjudul “Ribuan Warga Ramaikan Senam Sehat Bersama Saga di Bandung Barat”.

Dalam artikel tersebut hanya berisi pemberitaan mengenai ribuan orang mengikuti Senam Sehat Bersama dan Workshop pengolahan tepung tapioka. Kegiatan ini diprakarsai Sahabat Ganjar (Saga) dan diselenggarakan di Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat pada 12 Februari 2023 yang lalu.

Berdasarkan hal itu maka dapat disimpulkan jika terdapat ketidaksesuaian narasi antara judul dengan narasi yang disampaikan dalam isi video, isi video tidak ada sama sekali menyinggung mengenai ribuan budayawan Yogyakarta yang memberikan deklarasi dukungan untuk Ganjar.

===========

 [REFERENSI] :

https://news.republika.co.id/berita/rpzhls456/ribuan-warga-ramaikan-senam-sehat-bersama-saga-di-bandung-barat

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-ribuan-budayawan-yogyakarta-serukan-dukungan-ganjar-mahfud