[SALAH] Indonesia Vs Jepang Kalah 1-3 ! Jordi Amat Langsung Dipecat Dari Timnas Akibat Blunder !

Hasil periksa fakta Amanda Rahma

Faktanya, video yang mengangkat narasi tersebut tidak benar. Setelah pertandingan Timnas Indonesia melawan Jepang, Jordi Amat tidak dipecat. Hal ini diketahui dari tidak adanya pernyataan atau informasi resmi dari PSSI.

[KATEGORI] Konten menyesatkan

[SUMBER] Youtube https://ghostarchive.org/varchive/77yF0uh7fYY

[NARASI] “Indonesia Vs Jepang Kalah 1-3 ! Jordi Amat Langsung Dipecat Dari Timnas Akibat Blunder “

[PENJELASAN]
Sebuah akun Youtube dengan akun @GarudaIDN menunggah video dengan narasi “Indonesia Vs Jepang Kalah 1-3 ! Jordi Amat Langsung Dipecat Dari Timnas Akibat Blunder”. Narasi tersebut seolah-olah membicarakan tentang Jordi Amat yang dipecat setelah kekalahan Timnas Indonesia melawan Jepang dengan skor 1-3.

Setelah ditelusuri ternyata video tersebut tidak menjelaskan tentang dipecatnya Jordi Amat setelah pertandingan Jepang Vs Indonesia. Video tersebut hanya cuplikan-cuplikan pertandingan dengan disertai suara narator yang membacakan berita mengenai laga Indonesia melawan Jepang.

Selain itu, dikutip dari laman kompas.com, tidak ada pernyataan resmi memuat informasi dipecatnya Jordi Amat di Timnas Indonesia. Bahkan, Jordi Amat diketahui masih bersama kawan-kawan setimnya di Qatar. Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali merasa bangga dan memuji penampilan timnas Indonesia seusai kalah 1-3 pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.

Dengan demikian, video yang diunggah di Youtube dengan menyertakan Jordi Amat dipecat tidaklah benar.

====
[REFERENSI] https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/01/26/110100882/-hoaks-jordi-amat-dipecat-dari-timnas-indonesia-?utm_source=Whatsapp&utm_medium=Referral&utm_campaign=Top_Mobile

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-indonesia-vs-jepang-kalah-1-3-jordi-amat-langsung-dipecat-dari-timnas-akibat-blunder