[SALAH] Jokowi Hadiri Acara Deklarasi Ganjar

Hasil periksa fakta Vendra Panji

Isi yang disajikan dalam video tidak menjelaskan informasi yang sesuai pada judul. Tidak ada pembahasan tentang klaim jika Jokowi menghadiri acara deklarasi dukungan Ganjar.

===========

[KATEGORI]: Konten dimanipulasi

===========

[SUMBER]: Youtube https://archive.cob.web.id/archive/1705594826.463688/index.html (arsip)

===========

[NARASI]: “HEBOH !! TIBA” JOKOWI HADIRI ACARA DEKLARASI GANJAR,ADA APA?…”

===========

[PENJELASAN]: 

Sebuah video Youtube yang diunggah 9 Januari 2024 lalu membagikan video yang berisikan klaim jika Presiden Joko Widodo tiba-tiba menghadiri salah satu acara deklarasi Ganjar.

Namun setelah disimak isi video tersebut narator hanya membacakan ulang sebuah artikel yang diunggah di lensaindonesia.com berjudul “Siap menangkan Ganjar-Mahfud di Surabaya, Jatim Beragam deklarasi program kerja” yang diunggah pada 23 Desember 2023 lalu.

Dalam artikel tersebut berisi pembahasan mengenai ratusan relawan Jawa Timur Bersama Ganjar-Mahfud (Jatim Beragam) menggelar deklarasikan program kerja untuk memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 3 di Pilpres 2024. Sekitar dua puluh lima program pemenangan Ganjar-Mahfud akan dilaksanakan mulai 31 Desember 2023 mendatang.

Kemudian juga membahas tentang pemaparan dari Ketua Jatim Beragam Cabang Surabaya, Arvian Fahmi, tentang sejumlah program kerja akan dijalankan untuk memenuhi kebutuhan dan kebermanfaatan bagi masyarakat Surabaya.

Hingga akhir video sama sekali tidak ada penjelasan yang sesuai klaim jika Presiden Joko Widodo tiba-tiba menghadiri salah satu acara deklarasi Ganjar. Dapat disimpulkan jika unggahan tersebut mengandung informasi yang tidak benar.

===========

 [REFERENSI] :

https://www.lensaindonesia.com/siap-menangkan-ganjar-mahfud-di-surabaya-jatim-beragam-deklarasi-program-kerja/

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-jokowi-hadiri-acara-deklarasi-ganjar