[SALAH] Gempa 10,7 Magnitudo Hancurkan Gedung DPR

Hasil periksa fakta Vendra Panji

Gambar yang digunakan bukan merupakan gambar Gedung DPR yang runtuh akibat adanya guncangan gempa, isi video juga berisi penjelasan yang tidak sesuai dengan klaim pada judul.

===========

[KATEGORI]: Konten dimanipulasi

===========

[SUMBER]: YOUTUBE https://archive.cob.web.id/archive/1705572637.858478/index.html (arsip)

===========

[NARASI]: “BARU SAJA GEMPA 10,7 MAGNITUDE GUNCANG GEDUNG DPR,SEMUA PETUGAS BERLARIAN”

===========

[PENJELASAN]: Pada 18 Januari 2024 lalu muncul unggahan video di Youtube memberikan sebuah klaim pada judul tentang Gedung DPR yang hancur dikarenakan gempa berskala besar.

Pada gambar thumbnail diperlihatkan sebuah gedung yang roboh, namun jika diperhatikan maka bentuk gedung tersebut berbeda dari bentuk Gedung DPR. Setelah dilakukan pencarian gambar, ternyata gambar tersebut merupakan foto sebuah gedung di Skotlandia bernama Glencairn Tower yang memang sengaja dirobohkan untuk membuka lahan pembangunan perumahan kelas menengah.

Selain itu isi video tersebut justru malah membahas mengenai gempa berkekuatan magnitudo 6,7 yang baru saja menerpa Filipina pada awal tahun 2024 ini. Isi video tidak menjelaskan adanya gempa besar yang menyebabkan robohnya gedung DPR.

===========

 [REFERENSI] :

https://www.flickr.com/photos/northlanarkshirecouncil/albums/72157628078284225/

https://www.bbc.com/news/uk-scotland-glasgow-west-15806553

https://www.kompas.com/global/read/2024/01/09/055303670/gempa-m-67-guncang-lepas-pantai-selatan-filipina

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-gempa-107-magnitudo-hancurkan-gedung-dpr