[SALAH] Anies Mundur Jadi Capres Usai KPK Menetapkannya Tersangka Korupsi Formula E

Hasil periksa fakta Vendra Panji

Unggahan tersebut merupakan berita yang tidak benar karena hingga kini Anies masih menjadi salah satu calon presiden di pilpres 2024, foto yang memperlihatkan Anies mengenakan baju tahanan KPK tersebut merupakan hasil manipulasi.

===========

[KATEGORI]: Konten dimanipulasi

===========

[SUMBER]: Tiktok https://archive.cob.web.id/archive/1706104382.785573/index.html (arsip)

===========

[NARASI]: “Surya Paloh Maha Besar Anies akan ditetapkan sbg Tersangka Oleh KPK”

===========

[PENJELASAN]: 

Beredar di Tiktok sebuah unggahan video yang berisi klaim jika KPK menetapkan Anies sebagai tersangka korupsi Formula E yang mengakibatkan dirinya gagal menjadi capres.

Pada unggahan video itu memuat beberapa potongan gambar dari logo KPK dan sebuah gambar yang menampilkan Anies sedang diborgol menggunakan rompi oren. Namun setelah dilakukan pencarian gambar, rupanya gambar tersebut merupakan hasil editan.

Dilansir dari artikel terbitan medcom.id yang berjudul ”[Cek Fakta] Foto Anies Diborgol dan Gunakan Rompi Tahanan KPK? Ini Faktanya” disitu dijelaskan jika gambar tersebut merupakan hasil editan dari Menteri Sosial Juliari P Batubara yang mengenakan baju tahanan KPK usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK pada 6 Desember 2020 lalu.

Selain itu turnbackhoax.id juga sebelumnya pernah mengangkat isu serupa mengenai penangkapan Anies Baswedan oleh KPK atas kasus korupsi Formula E. Hingga kini juga Anies masih menyandang status sebagai salah satu calon presiden 2024, sehingga dapat disimpulkan bahwa klaim yang menyatakan Anies ditangkap atas kasus korupsi Formula E yang menyebabkan dirinya gagal menjadi capres adalah informasi yang tidak benar.

===========

 [REFERENSI] :

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ObzZ7Mgb-cek-fakta-foto-anies-diborgol-dan-gunakan-rompi-tahanan-kpk-ini-faktanya

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-anies-mundur-jadi-capres-usai-kpk-menetapkannya-tersangka-korupsi-formula-e