[SALAH]: Anies bongkar dana ilegal milik Prabowo

Hasil periksa fakta Raka.

[FAKTANYA]: Klaim video yang berisi Anies berhasil bongkar dana ilegal milik Prabowo adalah tidak benar, video tersebut telah dimanipulasi dengan narasi yang menyesatkan.

===

[KATEGORI]: Konten palsu.

===

[SUMBER]: https://ghostarchive.org/archive/Or0mP

===

[NARASI]: ANIES KEMBALI BIKIN ULAH, BERHASIL BONGKAR AIB BESAR PRABOWO

===

[PENJELASAN]: Beredar sebuah video dengan narasi Anies membokar dana ilegal milik Prabowo.

Namun setelah ditelusuri lebih lanjut, video tersebut tidak benar.Didalam video tersebut tidak diberikan informasi terkait Anies berhasil membongkar dana ilegal milik Prabowo.

Video tersebut salah, karena narator didalam video hanya membacakan artikel yang di posting di Suara.com yang berisi pernyataan Bambang Haryo anggota DPR RI periode 2014-2019.

Bambang Haryo mengaku kecewa dengan sikap Anies dalam debat capres karena dianggap kurang etis karena lebih banyak menyerang personal Prabowo.

Ia juga menyatakan anggota DPR RI Fraksi Gerindra diperintah Prabowo untuk mengumpulkan dana minimal 1 milyar guna mendukung Anies.

Narator juga membaca dari artikel CNN Indonesia yang berisi respon Anies terhadap umpatan Prabowo.

Dengan demikian klaim video tersebut adalah tidak benar dengan kategori konten palsu.

===

[REFERENSI]: https://sumbar.suara.com/read/2024/01/10/203651/bhs-dulu-kami-diperintah-prabowo-kasih-rp-1-m-per-orang-demi-anies-jadi-gubernur-dki

https://www.cnnindonesia.com/nasional/20240110141156-617-1047659/anies-respons-umpatan-prabowo-matur-nuwun-pak

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-anies-bongkar-dana-ilegal-milik-prabowo