[SALAH] Seorang Imigran Muslim Kencing di Supermarket Belanda

Hasil periksa fakta Evarizma Zahra.

Konten yang menyesatkan. Video tersebut dibuat oleh pembuat konten sosial media asal Belanda bernama Danny Derix, bukan dibuat oleh imigran Muslim di Belanda.

=====

KATEGORI: KONTEN YANG MENYESATKAN

=====

Sumber: Twitter
https://archive.ph/iPhFX

=====

Narasi
(Diterjemahkan ke Bahasa Indonesia):

“Imigran Muslim di Belanda buang air kecil di bagian daging babi di supermarket sementara film lain mengatakan ‘kami tidak makan daging babi’”.

=====

Penjelasan:
Paul Golding, pemimpin partai Britain First Party, mengunggah video di Twitter pribadinya yang menunjukkan seorang pria kencing di supermarket. Paul Golding menklaim bahwa pria tersebut merupakan imigran Muslim yang sedang kencing di bagian yang menjual daging babi di salah satu supermarket di Belanda. Cuitan dan video yang diunggah pada 17 Desember tersebut telah disukai 12,000 orang, dibagikan dan dikutip ulang lebih dari 10,000 kali, serta telah dilihat 1,1 juta kali.

Setelah menyelidiki video tersebut, informasi yang diberikan Paul Golding menyesatkan. Video yang asli diunggah oleh akun Instagram pribadi seorang influencer Belanda bernama Danny Derix (@buurtwachtt). Dilihat dari Instagram dan YouTube pribadinya, Danny Derix telah banyak membuat konten yang memperlihatkan dirinya kencing di tempat umum.

Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh Paul Golding di Twitternya merupakan konten yang menyesatkan.

=====

Referensi:

https://cekhoax.id/cek-fakta/salah-seorang-imigran-muslim-kencing-di-supermarket-belanda


https://www.instagram.com/reel/C01atGRqAvb/