[SALAH] Gambar Baliho Ganjar disandingkan dengan Sugiyono

Hasil Periksa Fakta Luthfiyah OJ (UIN Raden Mas Said Surakarta).

Gambar baliho yang menyandingkan Ganjar dengan Sugiyono merupakan hasil editan. Faktanya, dalam gambar baliho yang asli adalah Ganjar dengan Habib Umar
Selengkapnya pada bagian penjelasan.

= = = = =

KATEGORI: Parodi

= = = = =

SUMBER: Facebook
https://archive.cob.web.id/archive/1694240152.357789/index.html

= = = = =

NARASI:
“Karena mereka anti Yaman (Arab) maka banner di ganti dengan foto guru nya”
caption
“Karena masyarakat banyak yang protes
dan ga pantas bersanding dengan Habaib yang sering dihina maka banner telah diganti bersanding dengan gurunya”

= = = = =
PENJELASAN:
Akun Facebook Sepong Bong memposting sebuah gambar baliho ucapan selamat datang untuk Al-Habib Umar Bin Hafidz. Jika dilihat dalam baliho tersebut terdapat foto Ganjar dengan Sugiyono. Postingan tersebut diunggah pada 28 Agustus 2023 pukul 08.20.

Setelah ditelusuri menggunakan Yandex ditemukan gambar identik pada gambar artikel Viva.co.id berjudul “Viral Baliho Habib Umar Disandingkan dengan Foto Ganjar Pranowo. Jika diperhatikan tidak ada foto Sugiyono melainkan foto Habib Umar. Tidak ditemukan informasi bahwa gambar baliho Ganjar tersebut diganti foto dengan Sugiyono.

Dengan demikian gambar baliho yang menyandingkan Ganjar dengan Sugiyono merupakan hasil editan. Gambar baliho yang asli adalah Ganjar dengan Habib Umar, sehingga masuk dalam kategori parodi.

REFERENSI:
https://www.viva.co.id/trending/1631022-viral-baliho-habib-umar-disandingkan-dengan-foto-ganjar-pranowo