[SALAH] Anies Sembahyang di Klenteng

Hasil Periksa Fakta Luthfiyah OJ (UIN Raden Mas Said Surakarta).

Gambar Anies melakukan sembahyang di Klenteng tidak benar. Faktanya, gambar tersebut adalah Anies saat menjadi Gubernur DKI Jakarta yang melakukan kunjungan ke Vihara Dharma Jaya Toasebio sebagai bentuk apresiasi karena pengurus Vihara selama ini kerap membantu dalam menyukseskan vaksinasi di Jakarta,

Selengkapnya pada bagian penjelasan.

= = = = =

KATEGORI: Konten yang Menyesatkan

= = = = =

SUMBER: Facebook
https://archive.cob.web.id/archive/1694671640.362969/index.html

= = = = =

NARASI:
“ANIS BAS EDAN LAGI SEMBAHYANG MEMEGANG HIO DI KELENTENG.”

= = = = =

PENJELASAN:
Akun Facebook Yuri memposting sebuah gambar Anies sedang beraktifitas di klenteng. Postingan yang diunggah pada 13 September 21.42 disertai caption yang mengklaim bahwa Anies sedang sembahyang di klenteng. Dalam gambar juga terdapat narasi “KETIKA ANIS DI BABTIS MENJADI YOHANES, & KETIKA ANIS SEMBAYANG DI WIHARA, BINGUNG.. YG MN AGAMA ANIS, DEMI JABATAN RELA JUAL AKIDAH KEMANA2”.

Setelah ditelusuri menggunakan Yandex gambar tersebut identik dengan gambar pada salah satu artikel milik fajar.co.id “Bakar Dupa di Vihara, Anies Dikecam Netizen, Lieus Sungkharisma: Itu Bukan Sembahyang” Selasa, 7 September 2021. Berdasarkan artikel tersebut Anies yang sedang memasang dupa atau hio berlokasi di Vihara Dharma Jaya Toasebio Jakarta Barat pada Minggu, 5 September 2021. Lebih lanjut tokoh Tionghoa Lieus Sungkharisma menjelaskan bahwa Anies Baswedan bukan menyembah atau sembahyang, melainkan Anies saat itu datang ke Vihara dengan kapasitas sebagai Gubernur. Kunjungan tersebut sebagai bentuk apresiasi Pemprov DKI Jakarta, karena pengurus Vihara selama ini kerap membantu dalam menyukseskan vaksinasi di Jakarta.

Lebih lanjut Lieus menegaskan dalam ritual agama di vihara (klenteng) ada 3 unsur utama yang harus dipenuhi untuk dapat dikatakan sembahyang diantaranya pembakaran dupa, kertas emas dan lilin, sedangkan Anies tidak melakukan ketiga hal itu.

Dengan demikian gambar Anies melakukan sembahyang di Klenteng tidak benar. Gambar tersebut adalah Anies saat menjadi Gubernur DKI Jakarta yang melakukan kunjungan ke Vihara Dharma Jaya Toasebio sebagai bentuk apresiasi karena pengurus Vihara selama ini kerap membantu dalam menyukseskan vaksinasi di Jakarta, sehingga masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.

REFERENSI:
https://fajar.co.id/2021/09/07/bakar-dupa-di-vihara-anies-dikecam-netizen-lieus-sungkharisma-itu-bukan-sembahyang/?page=all