[SALAH] “TOMY SOEHARTO PIMPIN KAMPANYE ANIES BASWEDAN DI GELORA BUNG KARNO”

Hasil periksa fakta Yudho Ardi

Faktanya judul, isi, dan thumbnail tidak berkaitan. Dalam video tersebut sama sekali tidak ditemukan pemberitaan tentang Tomy Soeharto pimpin kampanye Anies Baswedan di Gelora Bung Karno.

=====

[KATEGORI]: KONTEN YANG DIMANIPULASI

=====

[SUMBER]: YOUTUBE
https://archive.cob.web.id/archive/1690301360.808034/singlefile.html

=====

[NARASI]: merinding!! tomy soeharto turun gunung, pimpin kampanye anies dan dihadiri jutaan relawan di gbk

=====

[PENJELASAN]:
Sebuah akun Youtube dengan nama pengguna “POLITIK INDONESIA” mengunggah video dengan narasi bahwa Tomy Soeharto pimpin kampanye Anies Baswedan di Gelora Bung Karno.

Setelah menonton keseluruhan dari isi video, tidak ditemukan informasi kredibel terkait klaim dalam narasi. Video tersebut hanya berisi potongan video dan gambar dari peristiwa yang berbeda-beda yang digabung menjadi satu.

Narator dalam video tersebut hanya membacakan artikel dari mediaindonesia.com dengan judul artikel “Relawan PKS Tetap Solid Dukung Anies Baswedan”.

Gambar thumbnail identik dengan artikel milik merdeka.com dengan judul “GBK Dipadati Massa Berbaju Putih”, gambar yang asli merupakan foto kampanye Jokowi dengan Ma’ruf Amin di Gelora Bung Karno pada tahun 2019.

Saat itu calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo (tengah) berpidato saat Konser Putih Bersatu di Stadion Utama GBK, Jakarta, Sabtu (13/4/2019). Konser itu merupakan kampanye akbar untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin.

Berdasarkan penjelasan di atas klaim bahwa Tomy Soeharto pimpin kampanye Anies Baswedan di Gelora Bung Karno adalah salah dan masuk kategori konten yang dimanipulasi.

=====

[REFERENSI]:
https://mediaindonesia.com/politik-dan-hukum/588494/relawan-pks-tetap-solid-dukung-anies-baswedan
https://katadata.co.id/safrezifitra/berita/5e9a51a64f26b/jokowi-dapat-ucapan-selamat-menang-pilpres-dari-25-pemimpin-negara
https://www.merdeka.com/foto/peristiwa/1071761/20190413161530-gbk-dipadati-massa-berbaju-putih-002-.html