Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo.
Cuitan akun @Jaga5_sila tersebut salah karena video yang ditampilkan adalah video South Korean Highways yang diambil dari akun facebook Civil Engineering Discoveries dan bukanlah terowongan yang ada di Sumatera Barat.
====
[KATEGORI]: Konten Yang Menyesatkan
====
[SUMBER]: https://archive.cob.web.id/archive/1668183656.379901/singlefile.html
====
[NARASI]: Kpd warga Sumbat yg membenci Presiden Joko Widodo. Lihatlah video ini..
Jokowi yg kalian benci, membalas dgn membangun Sumbar dgn sepenuh hati.
====
[PENJELASAN]
Sebuah akun twitter bernama @Jaga5_sila mengunggah video yang menampilkan terowongan membelah bukit di suatu daerah. Dalam narasinya, video yang diunggah tersebut mengklaim meskipun ada warga Sumatera Barat yang benci Presiden Jokowi, Jokowi membalas membangun Sumatera Barat dengan sepenuh hati.
Berdasarkan penelusuran, video yang diunggah akun twitter @Jaga5_sila pada tanggal 9 November 22 tersebut bukanlah video terowongan yang ada di Sumatera Barat, video tersebut merupakan video sebuah jalan di Korea Selatan yang diupload oleh akun Facebook Civil Engineering Discoveries dengan judul South Korean Highways yang diunggah pada tanggal 11 Juli 2020.
Berdasarkan penjelasan diatas, video yang diunggah oleh akun twitter @Jaga5_sila adalah video dari akun Facebook Civil Engineering Discoveries yang diupload ulang menggunakan narasi yang berbeda, sehingga termasuk dalam kategori konten yang menyesatkan.
Referensi:
https://fb.watch/gPiVxBmuoF/