Hasil periksa fakta Fathia IS.
Klaim tersebut salah, faktanya tidak ada pemukiman atau rumah-rumah di sekitar kuil tersebut. Kuil yang terlihat tegak di tengah-tengah arus air pada video tersebut memang berada di tengah-tengah aliran pintu sungai, pada video tersebut arus air sangat tinggi sehingga menutupi pintu air.
Selengkapnya di bagian penjelasan dan referensi.
= = =
Kategori: Konten yang Menyesatkan
= = =
Sumber: Facebook
= = =
Narasi:
“Ribuan rumah terendam di sungai di Sylhet-Sunamganj, tapi rumah Tuhan masih berdiri tegak dengan kepala tegak,”
= = =
Penjelasan:
Beredar sebuah video di Facebook yang menunjukkan aliran air banjir menerjang Kuil Shri Kapileshwar, Sarangpur, narasi yang disematkan dalam video tersebut mengklaim bahwa ribuan rumah di sekitar kuil sudah terendam banjir, namun tidak pada kuil rumah Tuhan tersebut.
Setelah ditelusuri, klaim tersebut salah. Faktanya, tidak ada ribuan rumah di sekitar Kuil Shri Kapileshwar, Sarangpur. Kuil tersebut memang berada pada tengah-tengah pintu air sungai Kali Sindh, pada saat video tersebut diambil air sungai sedang tinggi sehingga menutupi pintu air sehingga kuil terlihat berdiri tengak di tengah arus banjir yang melanda.
Dengan demikian klaim Ribuan Rumah Terendam Banjir, tapi Kuil Rumah Tuhan Masih Berdiri Tegak merupakan informasi yang keliru dan termasuk ke dalam kategori Konten yang Menyesatkan.
= = =
Referensi:
https://factcheck.afp.com/doc.afp.com.32DD2GT
= = =
Editor: Deddy Helsyanto