hasil periksa fakta Rahmah a n (UIN sunan Ampel Surabaya).
Informasi tersebut salah. Faktanya, melalui akun Twitter resminya, pihak Kimia Farma mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap pihak lain yang mengatasnamakan Kimia Farma dan Kimia Farma tidak pernah membuat kuisioner ataupun pembagian hadiah seperti link yang beredar.
Selengkapnya di bagian penjelasan.
===
Kategori: Konten Palsu
===
Sumber: WhatsApp
= = = = =
NARASI:
“https://kidneyuniverse[dot]top/AheUIGy6/kimiafarmaapotek/?_t=1639556291756#1639556293632
Selamat!Perayaan HUT ke-50 Kimia Farma!
Melalui kuesioner, Anda akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan 2000000 Rupiah.”
PENJELASAN:
Beredar sebuah link yang memuat informasi tentang pemberian hadiah sebesar Rp2 juta dalam rangka ulang tahun ke-50 Kimia Farma. Setelah link tersebut dibuka, akan diarahkan untuk mengisi kuisioner agar bisa mendapatkan hadiah sebesar Rp2 juta tersebut.
Faktanya, melansir dari akun Twitter resmi Kimia Farma, pihak Kimia Farma mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap situs palsu yang mengatasnamakan Kimia Farma dan tidak pernah membuat kuisioner ataupun membagikan hadiah seperti informasi yang beredar. Adapun website resmi Kimia Farma adalah www.kimiafarma.co.id.
Berdasarkan pada seluruh referensi, undian berhadiah Rp2 juta dalam rangka ulang tahun Kimia Farma yang ke-50 tahun ialah informasi salah dan masuk ke dalam kategori konten palsu.
= = = = =
REFERENSI:
https://twitter.com/kimiafarmaind/status/1471435473159475201?s=20