[SALAH] Gambar Tangkapan Layar Artikel berjudul “Jokowi Pilih Andika Jadi Calon Panglima TNI”

Hasil Periksa Fakta Luthfiyah Oktari Jasmien (UIN Raden Mas Said Surakarta).

Gambar tersebut telah disunting. Faktanya, judul asli adalah “Jokowi Pilih Jenderal Andika Perkasa Jadi Calon Panglima TNI” disunting menjadi “Jokowi Pilih Andika Jadi Calon Panglima TNI” serta terdapat penyuntingan dibagian foto.

Selengkapnya pada penjelasan!
= = = = =

KATEGORI: Konten yang Dimanipulasi

= = = = =
SUMBER: Facebook
https://archive.ph/ZJZgw (arsip)
https://web.facebook.com/photo?fbid=420314246306852&set=a.102623378075942


= = = = =

NARASI:
“Jokowi Pilih Andika Jadi Calon Panglima TNI”

= = = = =

PENJELASAN:
Akun Facebook bernama Sartimun memposting gambar tangkapan layar sebuah artikel dengan judul “Jokowi Pilih Andika Jadi Calon Panglima TNI”. Dalam gambar tersebut terdapat keterangan nama Delvira dan waktu pengunggahan yaitu 3 November 2021 pukul 11.36 WIB.

Setelah ditelusuri menggunakan kata kunci “jokowi pilih andika jadi calon panglima TNI oleh Delvira” hasilnya ditemukan artikel asli dari Liputan6.com dengan judul “Jokowi Pilih Jenderal Andika Perkasa Jadi Calon Panglima TNI”. Terdapat persamaan antara gambar tangkapan layar di Facebook dengan artikel asli Liputan6.com yaitu tanggal pengunggahan 3 November 2021 dan nama Delvira.

Lebih lanjut foto yang disertakan pada postingan Facebook telah disunting, foto yang digunakan adalah foto artis Andika Mahesa. Foto yang asli adalah foto Jokowi sedang menyematkan pangkat ke bahu Letjen Andika Perkasa saat pelantikan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) di Istana Kepresidenan, Kamis 22 November 2018.

Dengan demikian, gambar tangkapan layar di Facebook merupakan suntingan dari artikel Liputan6.com. Gambar tersebut disunting pada bagian judul dan foto di bawah judul, sehingga masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.

REFERENSI:
https://www.liputan6.com/news/read/4700981/jokowi-pilih-jenderal-andika-perkasa-jadi-calon-panglima-tni

Penulis: Luthfiyah Oktari Jasmien
Editor: Bentang Febrylian