[SALAH] Akun Whatsapp Wakil Bupati Bondowoso Irwan Bachtiar Rahmat Meminta Sumbangan

hasil periksa fakta Rahmah a n (Uin Sunan Ampel Surabaya).

Akun WhatsApp tersebut adalah hoaks, Kabag Humas Protokol Pemkab Bondowoso, Suryadi mengatakan itu modus penipuan dan bukan milik Wakil Bupati.

Selengkapnya pada penjelasan!
= = = = =

KATEGORI: Konten Tiruan

= = = = =

SUMBER: Whatsapp

= = = = =
NARASI:
“+62 896-0301-6893 : Assalamualaikum.wr wb
Penerima WhatsApp: Wa alaikum salam
+62 896-0301-6893 : Sebelumnya saya perkenalkan saya dengan Bpk H. Irwan Bachtiar Rachmat Selaku wakil bupati Bondowoso. Saya mau menggalang donasi berupa uang untuk berbagi yayasan dan pondok pesantren. Apa benar ini saya berbicara dengan pengurus yayasan.”

= = = = =

PENJELASAN:
Beredar akun WhatsApp Wakil Bupati Bondowoso Irwan Bachtiar Rahmat, meminta sumbangan penggalangan donasi yang digunakan untuk berbagi kepada yayasan atau pondok pesantren. Akun tersebut memakai foto profil WhatsApp memakai peci hitam.

Setelah ditelusuri, Ketua Bagian Humas Protokol Pemerintah Kabupaten Bondowoso, Suryadi mengatakan bahwa akun WhatsApp yang beredar adalah hoaks. Ia menegaskan bahwa itu modus penipuan

“Ini modus penipuan. Kami mengimbau masyarakat berhati-hati maraknya penipuan melalui WA, sms, dan medsos mengatasnamakan pejabat pemkab, seperti mencatut nama Wabup Bondowoso ini,” kata Kabag Humas Protokol Pemkab Bondowoso, Suryadi dihubungi Minggu, 31 Oktober 2021.

Suryadi juga mengimbau kepada masyarakat Bondowoso agar tidak langsung mempercayai pesan dari nomor yang mengatasnamakan pejabat pemerintahan.

Dengan demikian, akun WhatsApp Wali Kota Bondowoso Irwan Bachtiar Rahmat dapat dikategorikan sebagai Konten Tiruan/Imposter Content.

= = = = =

REFERENSI:
https://www.ngopibareng.id/read/beredar-pesan-minta-sumbangan-catut-nama-wabup-bondowoso

http://cirt.bulelengkab.go.id/verifikasi/detail/3487-pesan-whatsapp-mengatasnamakan-wakil-bupati-bondowoso-meminta-sumbangan