Hasil Periksa Fakta Renanda Dwina Putri (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Pendidikan Indonesia)
Faktanya, foto tersebut merupakan karya seni yang berasal dari NASA dan diluncurkan tahun 2017.
Selengkapnya di bagian penjelasan.
====
Kategori: Konten yang Salah
====
Sumber: Twitter
https://archive.vn/V9GJK
====
Narasi:
“Closest pic of Saturn, from inside its rings, by the Cassini Spacecraft two weeks ago…”
“Foto terdekat Saturnus, dari dalam cincinnya, oleh Pesawat Luar Angkasa Cassini dua minggu lalu …”
====
Penjelasan:
Akun Twitter StockShaman ⚒ #PeakCopper (@StockShaman) mengunggah foto yang diklaimnya sebagai foto terdekat planet Saturnus dari dalam cincinnya yang diambil oleh pesawat luar angkasa Cassini dua minggu lalu. Unggahan tersebut mendapat atensi sebanyak 2.675 retweet, 15.990 suka, dan 168 balasan.
Berdasarkan hasil penelusuran, foto tersebut merupakan hasil karya seni NASA berjudul “Cassini Grand Finale Concept” yang diluncurkan tahun 2017. Cassini adalah pesawat luar angkasa milik NASA yang memulai perjalanannya menjelajahi tata surya sejak tahun 1997 dan sampai di planet Saturnus pada tahun 2004. Penjelajahan pesawat ruang angkasa itu berhenti pada tahun 2017.
Dari berbagai fakta di atas, unggahan akun Twitter StockShaman ⚒ #PeakCopper (@StockShaman) dapat dikategorikan sebagai Konten yang Salah.
====
Referensi:
https://www.space.com/38164-cassini-saturn-by-the-numbers.html
https://solarsystem.nasa.gov/resources/17639/cassini-grand-finale-concept/
Editor: Bentang Febrylian