[SALAH] “Anak-anak tuh kagak bisa bohong, mereka ngumpet karna yang datang itu bencana”

Hasil Periksa Fakta Natalia Kristian (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Indonesia).

Informasi yang salah. Siswa-siswa tersebut bersembunyi di bawah meja bukan karena kedatangan Jokowi melainkan sedang melakukan simulasi gempa pada tahun 2019.

= = = = =

KATEGORI: Konten yang Salah/False Context

= = = = =

SUMBER: Facebook
https://archive.md/X551G

= = = = =

NARASI:

“Anak-anak tuh kagak bisa bohong, mereka ngumpet karna yang datang itu bencana…
😁”

= = = = =

PENJELASAN:

Beredar di media sosial yang diunggah oleh akun Facebook Andrew SydneyGrey berupa sebuah foto ruangan kelas, terlihat Jokowi ada pada foto tersebut dan siswa pada kelas tersebut sedang bersembunyi di bawah meja kelas dengan klaim bahwa siswa-siswa bersembunyi karena keberadaan Jokowi. Postingan tersebut disukai sebanyak 44 kali, dikomentari 26 kali, dan disebarkan kembali 2 kali.

Setelah melakukan penelusuran, ternyata postingan yang mirip sudah pernah beredar sejak tahun 2019 oleh turnbackhoax.id dengan judul “[SALAH] Anak Kecil Bersembunyi di Kolong Meja Saat Bertemu Presiden Joko Widodo”. Foto serupa ditemukan pada akun Instagram resmi @sekretariat.kabinet dengan caption sebagai berkut :

“Presiden Joko Widodo meninjau sosialisasi program Tagana Masuk Sekolah di SD Negeri Panimbang Jaya 1, dan memimpin Apel Siaga Bencana di Lapangan Cikadu Indah, Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten, Senin (18/2) pagi.”

Pada artikel tagar.id dengan judul “Foto: Ketika Jokowi dan Anak-anak Banten Lakukan Simulasi Gempa” yang dipublikasikan pada 19 Februari 2019 yang juga memakai foto yang serupa. Artikel tersebut menjelaskan Presiden Jokowi melakukan kunjungan ke SDN 01 Panimbangjaya, Pandeglang, Banten. Kedatangan Jokowi yang disertai dengan nyanyian tanggap bencana oleh siswa sebagai simulasi tanggap bencana yang dilakukan SD tersebut.

Melihat dari penjelasan tersebut, klaim siswa-siswa bersembunyi karena kedatangan Jokowi adalah tidak benar sehingga termasuk dalam kategori Konten yang Salah/False Context.

= = = = =

REFERENSI:

https://turnbackhoax.id/2019/02/24/salah-anak-kecil-bersembunyi-di-kolong-meja-saat-bertemu-presiden-joko-widodo/

https://www.instagram.com/p/BuAyxaeAPkF/

https://www.tagar.id/foto-ketika-jokowi-dan-anakanak-banten-lakukan-simulasi-gempa/

https://news.detik.com/berita/d-4432596/didatangi-jokowi-siswa-sd-di-pandeglang-simulasi-bencana-gempa

Penulis: Natalia Kristian
Editor: Bentang Febrylian