Hasil Periksa Fakta Renanda Dwina Putri (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Pendidikan Indonesia)
Faktanya, foto rumah tersebut hanyalah desain dan bukan bangunan sungguhan.
Selengkapnya di bagian penjelasan.
====
Kategori: Konten yang Salah
====
Sumber: Twitter
https://archive.md/DWeZL
====
Narasi:
“Putin’s house in Sochi, Russia designed by Roman Vlasov
EvilBuildings”
====
Penjelasan:
Akun Twitter RuralLiberal (@HiraethResists) mengunggah dua foto bangunan yang diklaim sebagai rumah Presiden Rusia, Vladimir Putin, di Sochi, Rusia yang didesain oleh Roman Vlasov. Unggahan tersebut mendapat respon sebanyak 4,242 suka, 596 balasan, dan 861 retweet.
Berdasarkan hasil penelusuran, foto tersebut ditemukan pada laman Instagram pribadi Roman Vlasov, arsitek dan desainer asal Rusia. Foto yang ia unggah pada 25 Januari 2020 dengan narasi “Rumah Putin atau bangunan yang mungkin Putin tinggali” hanyalah sebuah desain dan bukan bangunan sungguhan. Hal tersebut diindikasi dari tagar yang ia gunakan, yakni #design dan #concept.
“PUTIN HOUSE
or a story about what his villa might look like
By @vlasov_roman.
.
romanvlasov #architecture #archilovers #modern #modernhouse #design #concept #luxury #luxuryhomes #villa #house #interior #designbunker #architecture_hunter,” tulis Vlasov.
Dari berbagai fakta yang telah dipaparkan, unggahan akun Twitter RuralLiberal (@HiraethResists) dapat dikategorikan sebagai konten yang salah.
====
Referensi:
https://www.instagram.com/p/CKd6qKkhlJ_/
https://www.designboom.com/architecture/roman-vlasov-putin-house-villa-russia-fictional-02-05-2021/
Editor: Bentang Febrylian