TIDAK berkaitan dengan Indonesia. Lokasi peristiwa adalah di Brazil, berdasarkan bahasa yang digunakan dan situs yang sebelumnya pada bulan Februari lalu membagikan video yang identik.
Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
KATEGORI: Konten yang Salah.
SUMBER: Twitter, https://archive.md/LLKfI (arsip cadangan).
NARASI: “Coba lihat yg vaksin di Drive thrue banyak yg yg dibohongin masa cuma jarum aja yg disuntik dia ngak tekan obat suntik ya banyak yg ketipu …..
Begini SDM kita…”
PENJELASAN
Berdasarkan 7 Jenis Mis dan Disinformasi oleh First Draft, masuk ke “Konten yang Salah: Ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salah” [1]. SUMBER membagikan video peristiwa di Brazil menghubungkan dengan Indonesia sehingga menimbulkan kesimpulan SALAH.
Verifikasi Video
–
Salah satu sumber yang membagikan video yang identik pada bulan Februari lalu [2].
–
Berdasarkan daftar kode negara ccTLD oleh stat dns: “.br Brazil” [3].
REFERENSI
[1] firstdraftnews.org: “Berita palsu. Ini rumit.” http://bit.ly/2MxVN7S (Google Translate), http://bit.ly/2rhTadC.
[2] br.ifunny.co, https://archive.md/w8ICU (arsip cadangan).
[3] statdns.com: “Daftar Domain Level Atas Kode Negara ccTLD”, https://bit.ly/2Pjh1ZW (Google Translate) / https://archive.st/eejc (arsip cadangan).
CATATAN
Beredar juga di WhatsApp dengan video yang berbeda dan narasi “Tuh kan cuma ditusukkan,tidak dimasukkan vaksin nya memang nakal ini orang😡
Harus di hukum berat menurut undang2″.