Hasil Periksa Fakta Luthfiyah Oktari Jasmien (Institut Agama Islam Negeri Surakarta).
Gambar tangkapan layar artikel tersebut sudah disunting. Faktanya, artikel tersebut berjudul “Janda Mengaku Hamil karena Angin, Pria ini yang Diduga Menghamili”.
Selengkapnya pada penjelasan!
= = = = =
KATEGORI: Parodi/Satire
= = = = =
SUMBER: Facebook
https://archive.vn/ZEkmc
= = = = =
NARASI:
“Janda Yang Mengaku Hamil karena Angin,Kini Anaknya Diberi Nama AKHMAD CONFRESOR”
= = = = =
PENJELASAN:
Akun bernama Rui Riu meposting sebuah gambar tangkapan layar sebuah artikel berjudul “Janda Yang Mengaku Hamil karena Angin,Kini Anaknya Diberi Nama AKHMAD CONFRESOR”. Postingan tersebut diunggah pada grup INDONESIA BERSUARA.
Setelah ditelusuri, gambar tangkapan layar pada postingan Facebook merupakan artikel yang dimuat oleh jambiekspres.co.id yang berjudul “Janda Mengaku Hamil karena Angin, Pria ini yang Diduga Menghamili”. Hal tersebut diperkuat dengan foto pada artikel yang sama dengan postingan Facebook serta tanggal artikel yaitu Senin, 15 Februari 2021 waktu 13:49:12.
Dengan demikian, gambar yang diposting akun Rui Riu merupakan suntingan dari artikel jambiekspres.co.id berjudul “Janda Mengaku Hamil karena Angin, Pria ini yang Diduga Menghamili” terlihat dari foto dan tanggal artikel yang sama dengan postingan Facebook, sehingga masuk dalam kategori parodi.
REFERENSI:
Penulis: Luthfiyah Oktari Jasmien
Editor: Bentang Febrylian