[SALAH] Video Mahfud MD Joget Setelah Membubarkan FPI

Hasil Periksa Fakta Konaah (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta).

Video tahun 2014 dan tidak ada kaitannya dengan pembubaran FPI. Video itu dibuat dalam rangka Mahfud MD mengikuti tantangan joget “I Like Dangdut” yang diadakan oleh Indosiar tahun 2014 lalu. Sementara itu, secara de jure FPI telah bubar sebagai ormas  sejak 21 Juni 2019 dan pemerintah secara remsi melarang kegiatan yang mengatasnamakan organisasi FPI pada 30 Desember 2020.

==============

Kategori: Konten yang Salah

==============

Sumber: Facebook

https://archive.vn/iykNs

==============

Narasi:

“Abis bubarin FPI kita joget gaeesss”

==============

Penjelasan:

Akun Facebook Siti Masruroh mengunggah sebuah video yang memperlihatkan Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamananan Mahfud MD sedang berjoget di dalam sebuah ruangan. Akun Facebook Ian Oppo Sisi Sih juga turut membagikan ulang unggahan video tersebut dengan disertai klaim yang mengaitkan video itu dengan pembubaran FPI. Postingan yang diunggah pada 6 Januari 2021 ini telah ditanggapi sebanyak 47 komentar dan telah dibagikan 11 kali oleh pengguna Facebok lain.

Berdasarkan hasil penelusuran, video tersebut telah beredar sejak tahun 2014 lalu dan tidak terkait dengan pembubaran FPI. Pada saat itu, Mahfud MD belum menjabat sebagai Menko Polhukam. Sementara itu, secara de jure FPI telah bubar sebagai ormas  sejak 21 Juni 2019.

Sebagai ormas FPI tetap melakukan aktivitas yang melanggar ketertiban dan keamanan serta bertentangan hukum maka pemerintah melalui Menko Polhukam Mahfud MD mengumumkan melarang kegiatan yang mengatasnamakan organisasi FPI. Pengumuman ini disampaikan Mahfud MD, di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Rabu (30/12/2020).

Ditemukan video serupa pada kanal Youtube Ai Siti Hafsyiah yang berjudul “Mahfud MD Goyang I Like Dangdut” diunggah pada 20 November 2014. Video itu dibuat dalam rangka Mahfud MD mengikuti tantangan joget “I Like Dangdut” yang diadakan oleh Indosiar dan mengapresiasi program tersebut karena memiliki misi khusus untuk pendidikan Indonesia.

Dengan demikian, klaim video Mahfud berjoget setelah pembubaran FPI adalah tidak benar karena tidak sesuai fakta dan termasuk dalam kategori konten yang salah.

==============

Referensi:

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/aNrX07Pk-video-mahfud-md-joget-usai-bubarkan-fpi-ini-faktanya

https://www.liputan6.com/news/read/4445479/pemerintah-hadirkan-10-pejabat-tinggi-saat-umumkan-pembubaran-fpi

Penulis: Konaah

Editor: Bentang Febrylian