Hasil Periksa Fakta Khairunnisa Andini (Universitas Diponegoro).
Faktanya, sel kera hijau Afrika (Vero Cell) bukan merupakan kandungan dalam vaksin Sinovac, melainkan digunakan digunakan sebagai media kultur untuk media kembang dan tumbuh virus SARS-CoV-2.
= = = = =
KATEGORI: Konten yang Menyesatkan/Misleading Content
= = = = =
SUMBER: Facebook
https://archive.vn/nweua
= = = = =
NARASI:
“Vero Cell = Sel Vero
Sel Ginjal Monyet Hijau Afrika”
= = = = =
PENJELASAN:
Pengguna Facebook Andini Octavia Pertiwi mengunggah informasi (29/11) yang menyatakan bahwa vaksin Sinovac mengandung Vero Cell atau sel kera hijau Afrika. Dalam pesan tersebut juga disertakan foto kemasan vaksin Sinovac serta foto hasil tangkapan layar definisi Sel Vero menurut situs Wikipedia.
Berdasarkan hasil penelusuran, sel kera hijau Afrika (Vero Cell) bukan merupakan kandungan dalam vaksin Sinovac, melainkan digunakan sebagai media kultur untuk media kembang dan tumbuh virus SARS-CoV-2. Jika tidak menggunakan media kultur, maka virus akan mati sehingga tidak dapat digunakan untuk pembuatan vaksin. Juru Bicara Vaksin Covid-19 PT Bio Farma, Bambang Herianto, menegaskan bahwa setelah mendapatkan jumlah virus yang cukup, virus SARS-CoV-2 kemudian akan dipisahkan dari media kembangnya, sehingga Sel Vero tidak akan terbawa hingga proses akhir pembuatan vaksin.
Melansir dari Okezone.com, PT Bio Farma telah menegaskan bahwa klaim yang beredar mengenai vaksin Sinovac mengandung sel kera hijau Afrika tersebut adalah tidak benar. Lebih lanjut, Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Prof. Dr. Zubairi Djoerban, melalui akun Twitter resminya, ProfesorZubairi, juga telah menyatakan bahwa klaim mengenai kandungan vaksin Sinovac tersebut adalah hoaks.
Dengan demikian, informasi yang diunggah oleh pengguna Facebook Andini Octavia Pratiwi tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Menyesatkan/Misleading Content.
= = = = =
REFERENSI:
https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/baca/rilis-media/20210103/2036124/disinformasi-vaksin-covid-19-buatan-sinovac-uji-klinik-dan-mengandung-sel-vero/
https://blogs.biomedcentral.com/on-health/2020/08/25/the-use-of-african-green-monkeys-to-battle-covid-19/
https://virologyj.biomedcentral.com/articles/10.1186/s12985-020-01396-w
https://twitter.com/ProfesorZubairi/status/1345340009058975744
https://lifestyle.okezone.com/read/2021/01/03/481/2337847/viral-vaksin-sinovac-mengandung-ginjal-monyet-hijau-afrika-hoax
Penulis: Khairunnisa Andini
Editor: Bentang Febrylian