[SALAH] Akun Whatsapp Lurah Batu IX Menawarkan Kendaraan Bermotor

Hasil Periksa Fakta Sandiori Umbu Ngedo Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Informasi tersebut salah. Faktanya lurah batu IX Kecamatan Tanjungpinang Timur, Said Fatahulloh menegaskan kepada masyarakat agar tidak percaya terhadap orang mengatasnamakan dirinya menawarkan kendaraan atau pun lainnya.

==========

[KATEGORI]: Fabricated Content/Konten Palsu

========

[SUMBER]: Whatsapp

=========

[NARASI]:

“Assalammualaikum kk

Walaikumsalam

Iya pak

Nomor baru pak

Iya kk nomor yang lama diganti ini

Kenapa pak

Iya yang lama ga saya pake lagi

Siap pak

Ok kk”

==========

[PENJELASAN]

Beredar informasi melalui pesan Whatsapp oleh  lurah batu IX Kecamatan Tanjungpinang Timur, Said Fatahulloh dicatut menawarkan kendaraan adalah salah.

Namun saat ditelusuri nomor whatsapp +6283-1656-8339-2 bukanlah nomor whatsapp lurah batu IX Kecamatan Tanjungpinang Timur, Said Fatahulloh, menghimbau masyarakat apabila ada orang yang menawarkan kendaraan atau pun lainnya dengan mengatasnamakan dirinya.

“Buat bpak/ibu, kawan-kawan facobook. Kalau ada WA atas nama saya dan meminta apapun itu jangan percaya karena itu bukan saya. Ada WA yang sedang beredar mengatasnamakan saya,” ujarnya mengimbau, Senin (26/10/2020).

Dengan demikian, informasi melalui pesan Whatsapp yang mengatasnamakan lurah batu IX Kecamatan Tanjungpinang Timur, Said Fatahulloh menawarkan kendaraan adalah salah dan termasuk konten palsu.

=======

[REFERENSI]

https://kepridays.co.id/2020/10/26/namanya-dicatut-tawarkan-kendaraan-lurah-batu-9-masyarakat-jangan-percaya