Hasil Periksa Fakta Melati Mulia (Universitas Satya Negara Indonesia).
Informasi tersebut palsu. Faktanya, PT Pertamina tidak mengeluarkan surat perihal Panggilan Tes Calon Karyawan tertanggal 16 Oktober 2020 dan info resmi hanya melalui recruitment.pertamina.com.
======
KATEGORI: Konten Palsu/Fabricated Content
======
SUMBER: Twitter
https://archive.vn/52iNA
======
NARASI:
Perihal: Surat Panggilan Test Calon Karyawan (i) PT Pertamina (persero)
Di
Tempat
Bedasarkan hasil evaluasi tim seleksi terhadap lamaran kerja Saudara yang kami terima,
Dengan ini kami sampaikan bahwa berkas lamaran Saudara memenuhi persyaratan yang telah ditentukan Panitia seleksi Recruitment karyawan (i) PT Pertamina
Diharapkan kehadiran Saudara untuk mengikuti Tes seleksi Wawancara yang akan dilaksanakan pada :
Hari/Tanggal : Senin, 19 . Oktober . 2020.
Waktu : Pkl. 09.00 (Harap Hadir 45 Menit Sebelum Dimulai Untuk Registrasi)
Tempat : Gedung Pertemuan PT. Pertamina Persero Unit Pemasaran Jakarta
Jl. Jenderal Sudirman Jakarta Pusat
======
PENJELASAN:
Beredar surat perihal Panggilan Test Calon Karyawan mengatasnamakan PT Pertamina pada tanggal 16 Oktober 2020. Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa akan diadakan wawancara pada tanggal 19 Oktober 2020 pada pukul 09.00 bertempat di Gedung Pertemuan PT Pertamina di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Pusat.
Akun twiter resmi PT Pertamina langsung memberi klarifikasi bahwa informasi tersebut palsu. Dijelaskan bahwa info resmi hanya melalui recruitment.pertamina.com dan email resmi pemberitahuan dari recruitment@pertamina.com. PT Pertamina juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap penipuan rekrutmen mengatasnamakan Pertamina.
Dengan demikian informasi tersebut hoaks dan masuk ke dalam kategori konten palsu.
======
REFERENSI:
https://twitter.com/pertamina/status/1316938168038576128