[SALAH] Video Demonstrasi Buruh Tolak RUU Cipta Kerja

Hasil periksa fakta Erviana Hasan (Mahasiswa Universitas Halu Oleo)

Faktanya, video yang diunggah adalah video aksi massa yang bertajuk Gerakan #Savebabi yang merupakan bentuk penolakan terkait isu pemusnahan babi di Sumatera Utara akibat wabah African Swine Fever (ASF) yang melanda provinsi tersebut.

Selengkapnya terdapat di penjelasan!

= = =

[KATEGORI]:

FALSE CONTEXT/ KONTEN YANG SALAH

= = =

[SUMBER]:

MEDIA SOSIAL FACEBOOK
https://archive.vn/Hm7S4

= = =

[NARASI]:

“Corona Menangis Melihat Ini
Tetap Semangat Para Pejuang”

= = =

[PENJELASAN]:

Melalui media sosial Facebook, pemilik akun Yuliani mengunggah sebuah video yang memvisualisasikan ribuan orang berdemonstrasi dengan penggunaan caption “Corona Menangis Melihat Ini, Tetap Semangat Para Pejuang”. Unggahan dari pemilik akun Facebook Yuliani tersebut telah dibagikan 1.895 kali, menuai sebanyak 26 komentar dan 852 like dari pengguna facebook lainnya.

Setelah dilakukan penelusuran melalui mesin pencarian gambar milik Google, terkait dengan konten yang di tampilkan dalam video tersebut diketahui tidak mewakili konteks yang diberitakan. Video pada unggahan tersebut diketahui merupakan video aksi ribuan warga Sumatera Utara yang menolak pernyataan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi terkait pemusnahan babi, akibat wabah African Swine Fever (ASF) yang melanda provinsi tersebut.

Berdasarkan pada seluruh referensi yang ada, klaim video aksi demonstrasi penolakan RUU cipta kerja itu termasuk hoaks dengan kategori konten yang salah.

= = =

[REFERENSI]:

https://medan.tribunnews.com/2020/02/10/video-dari-udara-aksi-savebabi-massa-mengular-lebih-100-meter