[SALAH] “Ustadz Abdul Somad: FACE BOOK HARAM”

Gambar editan / suntingan. Gambar aslinya berisi imbauan Ustadz Abdul Somad untuk tidak merayakan malam tahun baru 2019.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI
============================================
Kategori : Konten yang Dimanipulasi
============================================

Akun Rohman Abdul (fb.com/rbedhul) mengunggah sebuah gambar dengan narasi sebagai berikut;

“Bong ceboooong…. HARAAAAAAAM BOOOOONG…. PAHAM KAGAK ELOH BONG….”

Gambar itu berisi foto Ustadz Abdul Somad dan narasi “FACE BOOK HARAM”, “Karena dibuat oleh kafir
untuk merusak iman Islam Menulis status di wall menyerupai Tembok Ratapan kaum Yahudi”. Pada unggahan itu juga terdapat tanda tangan dengan nama UAS dan sebuah hadist.

Sumber : https://archive.md/i0Evu (Arsip)

============================================

PENJELASAN

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim bahwa Ustadz Abdul Somad menyatakan bahwa Facebook haram karena menulis status di beranda itu menyerupai tembok ratapan kaum Yahudi adalah klaim yang salah.

Gambar itu adalah gambar editan atau suntingan. Gambar aslinya berisi imbauan Ustadz Abdul Somad untuk tidak merayakan malam tahun baru 2019.

Dikutip dari Tribun Pekanbaru, postingan berupa teaser itu, diupload oleh admin yang mengelola facebook dan instagram Ustaz Abdul Somad pada hari Sabtu, 15 Desember 2018 lalu. Ustadz Abdul Somad mengingatkan generasi muda muslim agar tidak ikut-ikutan merayakan malam Tahun Baru 2019 dengan berhura-hura seperti keluyuran naik sepeda motor bermai-ramai, apalagi sampai mabuk-mabukan.

Dalam postingan yang menggunakan bahasa Melayu Riau itu, Abdul Somad mengingatkan lebih baik mengisi malam tahun baru dengan ikut acara zikir atau jika tidak ada, lebih baik tidur.

“Malam Tahun Baru 2019, No Bonceng, No Bencong dan No Mabuk. Jangan Melalak (keluyuran, red), Ada Zikir Ikut, Tak Ada, Tidur,” demikian pesan bertandatangan Ustadz Abdul Somad tersebut.

REFERENSI
https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/zNAYmYzN-uas-sebut-facebook-haram-ini-faktanya
https://pekanbaru.tribunnews.com/2018/12/19/netizen-heboh-postingan-ustaz-abdul-somad-soal-malam-tahun-baru-lenyap-di-facebook-dan-instagram?page=all

About Adi Syafitrah 1653 Articles
Pemeriksa Fakta Mafindo