[SALAH] Foto “Perkumpulan maling suara”

Foto dan klaimnya salah. Aslinya foto tersebut adalah sampul dari artikel Bali Post berjudul “PDIP LOLOS VERIFIKASI FAKTUAL KPU” yang ditayangkan pada Selasa, 30 Januari 2018 lalu. Dalam melakukan verifikasi faktual ini, KPU dan Bawaslu juga mendatangi kantor DPP partai politik lain, tidak hanya PDIP saja.

=====

KATEGORI: Konten yang Menyesatkan

=====

SUMBER: Facebook ( https://archive.fo/anTJe )

=====

NARASI:

“Perkumpulan maling suara,” unggah akun Facebook Zack Loggiss atau @zack.loggiss dengan menyematkan sebuah foto, Minggu (9/7).

=====

PENJELASAN:

Akun Facebook Zack Loggiss atau @zack.loggiss mengunggah foto yang didalamnya terdapat Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, beserta Sekretaris Jendral (Sekjen), Hasto Kristiyanto dan beberapa komisioner KPU serta Bawaslu.

Dalam unggahan foto tersebut, akun Facebook Zack Loggiss menambahkan narasi “Perkumpulan maling suara”.

Setelah menelusuri melalui mesin pencari, unggahan akun Facebook Zack Loggiss diketahui salah atau keliru.

Foto aslinya diketahui dijadikan sampul dalam artikel Bali Post yang berjudul “PDIP LOLOS VERIFIKASI FAKTUAL KPU” yang ditayangkan pada Selasa, 30 Januari 2018 lalu. Keterangan dari foto tersebut adalah sebagai berikut, “PDIP diverifikasi faktual oleh KPU untuk menjadi peserta Pemilu 2019. (BP/ist)”. Dan dalam artikel tersebut diketahui tidak ada tulisan, narasi maupun substansi seperti yang diklaim akun Facebook Zack Loggiss yakni “Perkumpulan maling suara”.

Diketahui, proses verifikasi faktual partai politik pada proses Pemilu 2019, KPU dan Bawaslu mendatangi langsung kantor DPP partai politik yang akan mengikuti Pemilu, tidak hanya PDIP saja.

Dengan begitu, unggahan akun Facebook Zack Loggiss menurut kategori Misinformasi dan Disiformasi dari First Draft dapat disebut sebagai Misleading Content atau Konten yang Menyesatkan.

=====

REFERENSI:

1. https://archive.fo/anTJe
2.https://web.facebook.com/groups/276665096312116/permalink/638869770091645/
3. https://www.balipost.com/news/2018/01/30/35983/PDIP-Lolos-Verifikasi-Faktual-KPU.html