[SALAH] Kaesang Kenakan Kaus Oblong Hitam Berlogo Palu Arit

Foto anak bungsu dari Presiden Jokowi yakni Kaesang Pangarep yang mengenakan kaos oblong hitam dengan logo palu arit pada bagian dada kiri dari kaos tersebut adalah tidak benar adanya. Foto Kaesang yang telah diedit ini diambil dari foto yang dilampirkan detik.com dalam berita berjudul “Saat Anak-anak Jokowi Ikut Heboh Nurhadi-Aldo” yang ditayangkan pada Kamis 10 Januari 2019.

=====

Sumber: Media Sosial

=====

Kategori: Manipulated Content / Disinformasi

=====

Narasi :

“Anak siapakah ini? bebas gunakan T Shirt dan logo palu arit, kira” bakal dipenjara gak ya?,” postingan di media sosial dengan foto Kaesang Pangarep mengenakan kaos oblong hitam berlogo palu arit.

=====

Penjelasan:

Tersebar foto anak pertama dan ketiga dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakni Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep di media sosial. Namun, Kaesang yang mengenakan kaos oblong hitam pada foto itu, tampak ada gambar logo palu arit di bagian dada kiri dari kaosnya.

Pada foto tersebut, juga dituliskan narasi yang diantaranya berbunyi, “Anak siapakah ini? bebas gunakan T Shirt dan logo palu arit, kira” bakal dipenjara gak ya?.”

Setelah dilakukan penelusuran melalui mesin pencari, foto Kaesang dan Gibran yang tersebar di media sosial adalah foto yang sudah dirubah atau diedit. Foto aslinya terdapat pada berita detik.com berjudul “Saat Anak-anak Jokowi Ikut Heboh Nurhadi-Aldo” yang ditayangkan pada Kamis 10 Januari 2019. Di foto asli, kaos yang dikenakan Kaesang, tidak ada logo palu arit yang biasa diasosiasikan dengan komunis atau PKI di Indonesia.

Jauh sebelumnya, Kaesang juga pernah dituding sebagai anak PKI dan pemuda yang mengibarkan bendera berlogo palu arit, yang juga disebarkan di media sosial.

Namun Kaesang menanggapinya santai dengan menanyakan keadilan tudingan anak PKI, mengingat hanya ditujukan kepada dirinya, tapi tidak kepada kedua kakaknya juga yakni Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Ayu. Dan tudingan kepada Kaesang yang disebut memegang bendera berlogo palu arit, Kaesang mengklarifikasinya dengan mengatakan mending jualan pisang.

=====

Referensi:

1. https://twitter.com/yunantyo2/status/1094518124416651264
2. https://news.detik.com/…/saat-anak-anak-jokowi-ikut-heboh-n…
3. https://news.detik.com/…/gaya-santai-kaesang-hadapi-tuduhan…
4. http://jakarta.tribunnews.com/…/diminta-klarifikasi-soal-fo…

https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/835294370136433/