[HOAX] “Marsekal TNI Hadi Tjahjanto Alumni SEBA POLRI”

“Melansir dari akun twitter resmi milik TNI Angkatan Udara, tidak benarkan jika Marsekal Hadi adalah lulusan SEBA Polri Singaraja. Dari akun tersebut diklarifikasi juga bahwa Marsekal HADI murni lulus melalui seleksi Akabri yang dilaksanakan bagi lulusan SMA dan tidak pernah menjadi anggota Polri.
“Sudah airmin klarifikasi kemarin bahwa berita tersebut tidak benar (hoax). Dulu memang ada namanya program “Ganesha”, merekrut prajurit aktif untuk diseleksi masuk AAU. Tapi untuk Marsekal TNI Hadi Tjahjanto murni melalui seleksi Akabri yang dilaksanakan bagi lulusan SMA,” kata TNI AU.”

SUMBER
Media Sosial Facebook.

NARASI
“Satu lagi leting kita putra terbaik bangsa..alumni SEBA POLRI SINGARAJA (SEBA5) 1986/1987 PLETON I jadi calon PANGLIMA TNI.BRAVO SEBA V SINGARAJA.baru setahun tugas di res sumba ntt, lulus AKABRI AU.”.

PENJELASAN
Bersamaan dengan penunjukkan Panglima TNI baru yakni Marsekal Hadi Tjahjanto, berbagai macam berita bohong alias hoax pun mulai bertebaran di media sosial. Salah satunya adalah mengenai pendidikan militer sang marsekal bintang empat tersebut. Dari salah satu akun facebook bernama Herman Bessie, dikatakan jika Marsekal Hadi merupakan alumni Polisi SEBA POLRI Angkatan kelima di Singaraja, Bali.
Mengetahui jika hoax mulai bertebaran dan menimbulkan berbagai macam pertanyaan dari masyarakat, TNI angkatan udara pun langsung memberikan klarifikasi. Setelah mencari info lebih dalam, diketahui jika kabar yang disebarkan oleh akun facebook tersebut tidaklah benar adanya melainkan hoax.
Melansir dari akun twitter resmi milik TNI Angkatan Udara, tidak benarkan jika Marsekal Hadi adalah lulusan SEBA Polri Singaraja. Dari akun tersebut diklarifikasi juga bahwa Marsekal HADI murni lulus melalui seleksi Akabri yang dilaksanakan bagi lulusan SMA dan tidak pernah menjadi anggota Polri.
“Sudah airmin klarifikasi kemarin bahwa berita tersebut tidak benar (hoax). Dulu memang ada namanya program “Ganesha”, merekrut prajurit aktif untuk diseleksi masuk AAU. Tapi untuk Marsekal TNI Hadi Tjahjanto murni melalui seleksi Akabri yang dilaksanakan bagi lulusan SMA,” kata TNI AU.
FAKTANYA:
1. Panglima TNI Ke-17 Hadi Tjahjanto adalah lulusan AKADEMI ANGKATAN UDARA tahun 1986.
2. Dan dilanjutkan ke Sekolah Penerbangan TNI-AU tahun 1987.

REFERENSI
(1) https://twitter.com/_TNIAU/status/939037747045580801
(2) https://news.detik.com/berita/d-3761054/tni-au-tepis-kabar-hoax-soal-pendidikan-militer-marsekal-hadi
(3) https://www.merdeka.com/peristiwa/tni-au-tepis-kabar-hoax-soal-pendidikan-marsekal-hadi-tjahjanto.html

Sumber: https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/570022959996910/