[HOAX] Pesan Berantai Aksi Tawuran Pelajar Selama 2 Bulan di Kota Bogor

“Ketua Harian Satgas Pelajar Kota Bogor, Iqbal menuturkan bahwa pesan tersebut tidak benar.
Pihak satgas juga sudah melakukan komunikasi dengan pihak sekolah.
“Itu enggak benar, karena saya sudah menghubungi kepala sekolahnya dan pembina setelah di cek informasi di pesan berantai itu hoax,” ujarnya.”

 

SUMBER
WhatsApp.

NARASI
“Info kan buat yg suka melintas teplan jambu dua utk bln ini dan bln dpn akan ada tauran anak tridarma bls dendam akan serang anak mekanik Karna hari ini anak tridarma ada yg meninggal kls 3
Yg punya anak saudara famili dan teman2 tlg info kan ke smua tetap waspada lewat jambu dua dan teplan jambu.info dari kelurahan”.

PENJELASAN
Sebuah pesan berantai beredar di media sosial WhatsApp. Isi pesan berantai tersebut berisi tentang adanya aksi tawuran yang akan dilaksanakan selama dua bulan ini di kawasan Jambu Dua, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor. Selain itu pesan tersebut juga menuliskan bahwa informasi didapat dari pihak kelurahan.
Ketua Harian Satgas Pelajar Kota Bogor, Iqbal menuturkan bahwa pesan tersebut tidak benar.
Pihak satgas juga sudah melakukan komunikasi dengan pihak sekolah.
“Itu enggak benar, karena saya sudah menghubungi kepala sekolahnya dan pembina setelah di cek informasi di pesan berantai itu hoax,” ujarnya.
Ia pun mengatakan bahwa akan terus menelusuri pesan tersebut untuk mencari kebenarannya.
“Saya masih terus mencari informasi kebenarannya seperti apa,” ujarnya.
Sementara itu, Camat Bogor Utara Atep Budiman menjelaskan pihaknya juga masih terus mencari informasi.Namun untuk memastikan agar kondisi tetap kondusif pihaknya terus melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian.
“Biasanya info itu viral tapi hoax, tapi kita akan koordinasi dengan pihak kepolisian,” katanya.

REFERENSI
(1) http://wartakota.tribunnews.com/2017/11/16/kabar-hoax-berantai-soal-tawuran-satgas-pelajar-kota-bogor-ambil-langkah-strategis-dan-antisipasi
(2) http://bogor.tribunnews.com/2017/11/15/beredar-pesan-berantai-aksi-tawuran-pelajar-selama-2-bulan-di-kota-bogor-ini-kata-pak-lurah

Sumber: https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/557573441241862/