SUMBER: Facebook
NARASI:
RAKYAT seperti inilah yang harusnya mendapatkan DONASI..
jangan diJUNGKIR BALIKkan yang melakukan pelanggaran PERDA di beri DONASI,.
PENJELASAN:
Foto rumah yang hampir roboh yang diposting oleh akun Facebook Alfian Hidayat M diketahui diambil dari link https://www.khaosod.co.th/view_newsonline.php?newsid=1436522363. Menjadi pertanyaan kemudian adalah dihubungkannya gambar tersebut dengan pelanggaran perda yang diberi donasi?.
Postingan Alfian Hidayat dilakukan pada 15 Juni 2016. Pada waktu tersebut jika mencari berita terkait dengan donasi, akan terhubung dengan aksi netizen yang menyumbang untuk Bu Saeni yang warung makannya dirazia Satpol PP Serang, Banten pada siang hari di bulan Ramadhan.
Netizen menganggap aksi Satpol PP terhadap Bu Saeni ini berlebihan. Mereka pun berinisiatif mengumpulkan dana untuk membantu Bu Saeni, yang dirugikan dengan penyitaan makanan dari wartegnya. Bukan hanya Bu Saeni, Netizen pun membantu pedagang warteg lainnya yang mengalami nasib seperti Bu Saeni.
Dengan begitu yang dilakukan Alfian Hidayat dapat dikategorikan cenderung menghasut karena berusaha menyambungkan dua konteks yang tidak berhubungan dengan narasi yang memaksakan.
REFERENSI:
1. https://news.detik.com/berita/3232591/saeni-akan-terima-rp-170-juta-dari-netizen-sisanya-untuk-pedagang-lain
2. http://nasional.kompas.com/read/2016/06/13/18203981/dalam.kasus.saeni.eksekusi.perda.dinilai.mendagri.berlebihan
“RAKYAT seperti inilah yang harusnya mendapatkan DONASI..jangan diJUNGKIR BALIKkan yang melakukan pelanggaran PERDA di…
Posted by Aribowo Sasmito on Wednesday, June 15, 2016